Hadapi Thailand di Final Sepak Bola CP, Indonesia Manfaatkan Status Tuan Rumah

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 04 Agustus 2022 | 11:59 WIB
Hadapi Thailand di Final Sepak Bola CP, Indonesia Manfaatkan Status Tuan Rumah
Pemain tim sepak bola cerebral palsy (CP) Indonesia dan Kamboja berbaur usai menjalani laga semifinal ASEAN Para Games 2022 Solo di Stadion UNS, Surakarta, Rabu (3/8/2022). ANTARA/Bayu Kuncahyo
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara itu, kapten tim sepak bola CP Indonesia Yahya Hernanda mengatakan akan berusaha memperbaiki kelemahan sehingga kedodoran di babak kedua bisa diminimalisir mengingat lawan yang dihadapi pada final adalah tim kuat.

"Di pertandingan pertama kita banyak kekurangan meski menang. Konsentrasi terutama di menit akhir harus diperbaiki. Harapan kami, emas kita dapat," katanya saat dikonfirmasi sebelumnya.

Thailand sendiri memiliki pemain yang kompak. Saat melawan Indonesia pada laga pertama diperkuat Jettarin Wonghangmit (kiper), Bannasak Nuepho, Siwadol Srisuwun (c), Narongchai Thaohong, Chaipon Thammawichai, Phonpipat Nampaksa dan Chanatip Deeman, demikian Antara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI