Sapu Bersih Dua Laga Awal BRI Liga 1 2022/2023, Persikabo 1973 Dilarang Besar Kepala

Selasa, 02 Agustus 2022 | 10:03 WIB
Sapu Bersih Dua Laga Awal BRI Liga 1 2022/2023, Persikabo 1973 Dilarang Besar Kepala
Pemain asing Persikabo 1973, Gustavo Freire (ketiga dari kiri) dan rekan-rekannya melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persebaya Surabaya dalam laga pekan pembuka Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Senin (25/7/2022). [Instagram/@officialpersikabo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persikabo 1973 meraih hasil manis di Liga 1 2022/2023. Setelah menang di pekan pertama, Laskar Padjajaran kembali mendulang tiga poin di matchday kedua kontra Dewa United FC, Minggu (31/7/2022) lalu.

Di pekan pertama, Persikabo menumbangkan Persebaya Surabaya, 1-0. Sementara di pekan kedua, mereka menang atas Dewa United FC dengan skor 3-1.

Pelatih Persikabo 1973 Djadjang Nurdjaman bersyukur bisa membawa tim asuhannya kembali meraih kemenangan. Ia menyebut hal ini tak lepas dari kemampuan para pemain menjalankan instruksi dengan cepat dan tepat.

Pesepak bola Persikabo 1973 Dimas Drajad (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Dewa United Achmad Faris pada lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (31/7/2022). [ANTARA FOTO/Fauzan/wsj]
Pesepak bola Persikabo 1973 Dimas Drajad (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Dewa United Achmad Faris pada lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (31/7/2022). [ANTARA FOTO/Fauzan/wsj]

"Pertama-tama saya ingin mengucapkan rasa syukur, alhamdulillah di pertandingan kedua kami diberikan kegembiraan dengan meraih tiga poin di kandang Dewa United," kata Djadjang dilansir dari keterangan resmi klub.

Baca Juga: Aji Santoso: Kekuatan Mental Pemain Jadi kunci Kemenangan Persebaya Lawan Persita

"Saya mengapresiasi setiap pemain yang telah menjalankan instruksi dengan cepat sehingga kami bisa mencetak tiga gol dan kemasukan satu gol (lawan Dewa United),” tambahnya.

Meski demikian, Djanur juga mewanti-wanti anak asuhnya untuk tidak besar kepala. Sebab, perjalanan menuju akhir Liga 1 musim ini masih sangat panjang.

Pelatih Barito Putera Djajang Nurdjaman saat memberikan pengarahan kepada para pemainnya dipemusatan latihan di Yogyakarta (Antara/ist)
Djajang Nurdjaman saat masih melatih Barito Putera.  (Antara/ist)

"Tapi ini baru dua pertandingan. Masih panjang. Saya ingatkan ke pemain untuk tidak jemawa, tetap rendah hati. Ke depan masih harus memperbaiki kesalahan yang dilakukan," pungkasnya.

Selanjutnya, Persikabo 1973 bakal kembali ke Stadion Pakansari guna menjamu Persis Solo, Minggu (7/8/2022).

Baca Juga: Persebaya Gasak Persita 2-0, Aji Santoso Puji Penampilan Sho Yamamoto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI