Elkan Baggott: Sepak Bola Indonesia Sama Besarnya dengan Inggris

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 29 Juli 2022 | 18:08 WIB
Elkan Baggott: Sepak Bola Indonesia Sama Besarnya dengan Inggris
Para pemain Timnas Indonesia tampil di kualifikasi Piala Asia 2023. [ANTARA FOTO/Humas PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Elkan Baggott menyampaikan pandangannya terkait sepak bola Indonesia dan Inggris. Menurutnya, kedua negara sama-sama memiliki ketertarikan yang besar terhadap olahraga "Si Kulit Bundar" itu.

Hal itu disampaikan Elkan Baggot dalam wawancara ekslusif dengan LiveScore sebagaimana dikutip Suara.com pada Jumat (29/7/2022).

"Menurut saya sepak bola di sana [Indonesia--Red] sama besarnya dengan di Inggris," kata Elkan Baggott.

"Sebagian besar anak-anak yang Anda lihat di Indonesia pernah bermain atau aktif bermain sepak bola."

Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia U-16 Ingatkan Suporter untuk Berikan Dukungan yang Suportif

Elkan Baggott merupakan pesepak bola berdarah Inggris-Indonesia. Namanya mulai terdengar setelah memutuskan untuk membela timnas Indonesia dan menjalani debutnya pada 16 November 2021 lalu.

Kini, Elkan Baggott tengah meniti karier sebagai pesepak bola profesional di tanah Inggris. Dia baru saja menandatangani kontrak tiga musim bersama klub EFL League One, Ipswich Town FC bulan lalu.

Timnas Indonesia merayakan kemenangan atas Kuwait dalam matchday pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, Kamis (9/6/2022) dini hari WIB. [Twitter/@PSSI]
Timnas Indonesia merayakan kemenangan atas Kuwait dalam matchday pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, Kamis (9/6/2022) dini hari WIB. [Twitter/@PSSI]

Meski demikian, untuk musim 2022/2023, Elkan Baggott resmi dipinjamkan Ipswich Town ke klub EFL League Two Gillingham FC untuk memulai musim penuh perdananya di level senior.

Sebagai informasi, meski telah bergabung dengan Ipswich Town sejak 2019 silam, Elkan Baggott masih berstatus sebagai pemain tim reverse atau tim muda.

Dia meniti karier dari bawah yakni tim junior, U-18, U-23, sebelum mendapat kesempatan tampil di tim senior Ipswich Town ketika menghadapi Rotherham United di League One pada April lalu.

Baca Juga: Erick Thohir Unggah Foto Selfie Bareng Presiden Jokowi dan Shin Tae-yong, Netizen Singgung Training Center

Berkarier di Inggris membuat Elkan Baggott bisa memandingkan seperti apa kultur sepak bola di Indonesia dan Inggris. Dia menyebut, secara gairah, Indonesia tidak kalah dari Negeri Ratu Elizabeth.

"Anda hanya perlu melihat pesan dan tanggapan yang saya dapatkan di media sosial betapa bersemangatnya para penggemar [sepak bola Indonesia]," kata Elkan Baggott.

"Followers saya di media sosial tumbuh begitu gila! Lompatan utamanya adalah ketika kami bermain di sebuah turnamen di Singapura pada Desember lalu."

"Followers saya kira-kira naik dari sekitar 100.000 menjadi lebih dari satu juta hanya dalam kurun waktu sekitar sepekan! Mereka [fans Indonesia] benar-benar luar biasa," tambahnya.

Artikel ini bersumber dari wawancara ekslusif Elkan Baggott kepada LiveScore. Untuk membaca artikel selengkapnya, klik di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI