Suara.com - Kompetisi Liga 1 2022 tak hanya jadi ajang pamer kualitas para pemain muda, tetapi juga para pemain dengan usia yang sudah tak muda lagi tetap eksis di kompetisi ini.
Umur hanyalah angka, begitu halnya yang terjadi di Liga 1 2022 dengan sederet pemain yang sudah berumur tetapi masih berkompetisi di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Setidaknya ada 5 pemain yang sudah berusia senja namun tetap mampu bersaing di ketatnya dunia sepak bola Indonesia, termasuk Liga 1 2022.
Lantas siapa saja mereka? berikut pemain di Liga 1 2022 yang sudah berusia tak lagi muda tetapi masih bersaing di kasta teratas kompetisi.
![Bek naturalisasi, Fabiano Beltrame resmi menjadi milik Persis Solo. [Dok Media Persis Solo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/08/62343-fabiano-beltrame.jpg)
Berstatus sebagai pemain naturalisasi, Fabiano Beltrame masih eksis hingga usianya yang sudah 39 tahun di Liga Indonesia.
Setelah malang melintang bersama klub-klub ternama, kini Fabiano bermain untuk salah satu klub legendaris asal Solo, Persis Solo.
Sebelumnya Fabiano juga menjadi salah satu kekuatan Persis merengkuh gelar Liga 2 2021, dan hasil itu membuat tim mendapat promosi ke Liga 1 2022.
Baca Juga: Persib vs Madura United, Rendy Oscario Bertekad Catat Clean Sheet Lagi

Kiper senior Persib Bandung ini sudah berusia 39 tahun, pemain kelahiran Gianyar, Bali dan beberapa musim sudah menjadi andalan Persib.