Tak Fokus ke Vietnam, Timnas Indonesia U-16 Pantang Anggap Remeh Filipina dan Singapura di Piala AFF U-16 2022

Arif Budi Suara.Com
Jum'at, 29 Juli 2022 | 11:49 WIB
Tak Fokus ke Vietnam, Timnas Indonesia U-16 Pantang Anggap Remeh Filipina dan Singapura di Piala AFF U-16 2022
Timnas Indonesia U-16 menjalani latihan di Lapangan UNY, Yogyakarta pada Jumat (29/7/2022). (Suara.com/Arif Budi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-16 tergabung di Grup A Piala AFF U-16 2022 bersama Filipina, Singapura, dan Vietnam. Sang pelatih, Bima Sakti menegaskan ke pemainnya bahwa semua lawan tidak boleh dianggap remeh.

Melihat persaingan timnas Indonesia U-16 di Grup A Piala AFF U-16 2022, tentu saja Vietnam U-16 menjadi salah satu tim yang paling harus diwaspadai. Bagaimana tidak, tim Golden Star Warriors memanggil jebolan pemain yang berlatih di Jerman.

Kendati begitu, Bima Sakti tidak mau pemainnya hanya fokus ke Vietnam U-16 yang menjadi lawan kuat. Ia menegaskan ke skuad Garuda Asia agar tidak meremehkan Filipina U-16 dan Singapura U-16.

"Saya sampaikan ke pemain, semua pertandingan adalah penting. Kita pertama lawan Filipina (laga perdana) dan itu penting banget. Tidak ada yang boleh menganggap remeh lawan. Kemudian tanggal 3 (Agustus) kita main lagi lawan Singapura. Sama juga (tidak anggap remeh), semua sama," ujar Bima Sakti ketika diwawancara usai memimpin latihan timnas Indonesia U-16 di Lapangan UNY, Yogyakarta, Jumat (29/7/2022).

Baca Juga: Venue Piala AFF U-16 2022 di Yogyakarta, Media Vietnam Keluhkan Perjalanan Jauh Nyaris 24 Jam

Lebih lanjut, pelatih berusia 46 tahun ini mengatakan masih buta dengan kekuatan Filipina U-16 dan Singapura U-16. Akan tetapi, Bima Sakti percaya kedua tim itu melakukan persiapan dengan baik.

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti.(Suara.com/Arif Budi)
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti.(Suara.com/Arif Budi)

"Semua (lawan) saya pikir berat. Kita masih buta dengan Filipina dan Singapura juga. Tapi mereka saya pikir juga mempersiapkan timnya dengan baik. Terpenting kita fokus di setiap pertandingan karena setiap pertandingan adalah penting," tegas Bima Sakti.

Melihat persiapan yang dilakukan timnas Indonesia U-16, Bima Sakti pun yakin dengan performa timnya. Ia menjelaskan bahwa Garuda Asia sudah menjalani tiga uji coba pertandingan.

Meski sempat mengalami kekalahan, pemain melakukan progres apik dengan meraih kemenangan pada uji tanding kedua dan ketiga.

"Progresnya (pemain) dari kalah 0-2, kemdian bisa menang 5-0 dan 7-0," jelas eks asisten timnas Indonesia ini.

Baca Juga: Media Vietnam Soroti Kelemahan Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022

Artinya dengan kemenangan ini, timnas Indonesia U-16 punya produktifitas yang apik karena sudah mencetak 12 gol dalam uji coba pertandingan.

Kendati demikian, pelatih berusia ini masih tetap mengevaluasi kekurangan yang ada di timnya. Mulai dari sisi bertahan, menyerang, dan transisi bermain.

Adapun Piala AFF U-16 2022 ini bakal dimulai pada 31 Juli 2022 mendatang. Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina U-16 (31 Juli), Singapura U-16 (3 Agustus), dan Vietnam U-16 (6 Agustus).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI