Suara.com - Timnas putri Indonesia U-18 akan memainkan laga hidup mati kontra Thailand Putri U-18 dalam matchday keempat alias terakhir Grup A Piala AFF U-18 Wanita 2022.
Pertandingan krusial untuk menentukan lolos tidaknya timnas putri Indonesia U-18 ke semifinal itu akan berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Kamis (28/7/2022) pukul 19.30 WIB.
Timnas putri Indonesia U-18 untuk sementara menduduki peringkat tiga klasemen Grup A dengan koleksi enam poin hasil dari dua kemenangan dan satu kekalahan di tiga laga terakhirnya.
Tim asuhan Rudy Eka itu mengalahkan Kamboja dan Singapura dengan skor identik 1-0 sebelum takluk di tangan Vietnam dengan skor 2-1 pada 26 Juli lalu.
Baca Juga: Kena Comeback Vietnam, Pelatih Akui Timnas Putri Indonesia Lemah di Set-piece
Kekalahan itu membuat posisi timnas putri Indonesia U-18 melorot ke peringkat ketiga setelah sempat berada di puncak klasemen ketika memborong kemenangan di dua laga awal.
Posisi ketiga jelas membuat timnas putri Indonesia U-18 tidak aman. Mereka setidaknya harus menjadi runner-up Grup A guna lolos ke semifinal.
Sebagai informasi, terdapat tiga negara yang kini memiliki enam poin di Grup A. Selain Indonesia, mereka adalah Vietnam dan Thailand yang untuk sementara menduduki posisi dua teratas.
Meski begitu, Indonesia dalam posisi tersudut mengingat Thailand dan Vietnam masih memiliki satu tabungan pertandingan. Karenanya, skuad Garuda Pertiwi harus memangkan laga ini untuk menjaga kans lolos ke semifinal.
Pasalnya, jika kalah, mereka akan dipastikan tersingkir dalam ajang sepak bola wanita kelompok umur se-Asia Tenggara tersebut.
Baca Juga: Media Vietnam Congkak: Peluang Timnas Putri Indonesia U-18 Lolos Grup Piala AFF Wanita U-18 Tipis
Berikut jadwal Timnas Putri Indonesia U-18 vs Thailand di Piala AFF U-18 Wanita 2022:
Laga: Timnas Putri Indonesia U-18 vs Thailand
Venue: Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang
Waktu: Kamis (28/7/2022) pukul 19.30 WIB.