Bima Sakti Coret Dua Pemain Timnas Indonesia U-16 untuk Piala AFF U-16 2022

Rabu, 27 Juli 2022 | 11:56 WIB
Bima Sakti Coret Dua Pemain Timnas Indonesia U-16 untuk Piala AFF U-16 2022
Pelatih Timnas Indonesia U-16 Bima Sakti saat memimpin anak asuhannya berlatih (Dok. PSSI).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti menerangkan hanya boleh membawa 28 pemain untuk didaftarkan di Piala AFF U-16 2022. Itu berarti ada dua pemain yang bakal dicoret olehnya.

Saat ini, Timnas Indonesia U-16 yang sedang menggelar training camp (TC) di Yogyakarta berkekuatan 30 pemain. Sesuai regulasi AFF, hanya ada 28 pemain yang boleh didaftarkan.

Tentu, Bima harus berpikir keras meninggalkan dua pemain yang dianggap kalah bersaing. Adapun rencananya, skuad inti bakal diumumkan dalam waktu dekat.

Latihan Timnas Indonesia U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman (dok. PSSI).
Latihan Timnas Indonesia U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman (dok. PSSI).

"Ada 28 pemain yang akan kami bawa sesuai dengan regulasi," kata Bima Sakti kepada awak media.

Baca Juga: Diandalkan Pelatih, 3 Pemain Vietnam U-16 Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia U-16

Timnas Indonesia U-16 sudah dua pekan menjalani training camp (TC) di Yogyakarta. Berbagai program latihan telah dilakukan tim berjuluk Garuda Asia tersebut.

Pertandingan uji coba juga telah dilalui untuk mengukur kemampuan tim. Yang pertama melawan Porprov DIY U-20, dengan hasil kekalahan 0-2. Lalu, menang telak 5-1 saat melawan Porda Sleman U-18.

Adapun Piala AFF U-16 2022 akan berlangsung pada 31 Juli mendatang. Timnas Indonesia U-16 berada di Grup A bersama Vietnam, Filipina, dan Singapura.

Pada laga pertama, Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi Filipina lebih dahulu di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada 31 Juli 2022. Kemudian, bersua Singapura pada 3 Agustus di venue yang sama.

Adapun Vietnam menjadi penantang terakhir Timnas Indonesia U-16 di Grup A pada 6 Agustus mendatang yang juga berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Baca Juga: Jadi Lawan Timnas Indonesia U-16, Vietnam U-16 Kehilangan Striker Haus Gol di Piala AFF U-16 2022

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI