Suara.com - Laos U-19 membuat kejutan besar dengan lolos ke final Piala AFF U-19 2022. Pencapaian ini membuat media dari negara Seribu Gajah ini pun kaget dengan timnasnya.
Sebagaimana diketahui, Laos U-19 merupakan tim yang awalnya tidak diunggulkan di Piala AFF U-19 2022. Anak asuh Michael Weiss ini tergabung di Grup B bersama Malaysia, Kamboja, Singapura, dan Timor Leste.
Siapa sangka Laos U-19 berhasil dari pemuncak grup B Piala AFF U-19 2022 dengan menyapu bersih semua laga dengan kemenangan.
Jadi pemuncak grup, Laos U-19 bertemu dengan Thailand U-19 yang finis di runner up Grup A Piala AFF U-19 2022. Skuat asuhan Michael Weiss dianggap sebagai kuda hitam ketika melawan tim didikan Salvador Garcia.
Baca Juga: PSSI Unggah Potret Shin Tae-yong usai Hasil Semifinal Piala AFF U-19 2022, Media Vietnam Tersindir
Bertanding melawan Thailand U-19, ternyata Laos U-19 mampu membuat kejutan dengan mencetak gol cepat pada menit ke-8.
Berkat gol cepat itu, Thailand U-19 kemudian mengurung pertahanan Laos U-19. Namun anak asuh Weiss menunjukkan organisasi pertahanan yang baik dan tidak mudah ditembus.
Terlebih kiper Laos U-19 tampil apik dengan melakukan penyelamatan gemilang. Thailand U-19 pun lengah dan akhirnya kebobolan lagi sehingga membuat skor akhir menjadi 2-0.
"Laos mengalahkan Thailand dalam kemenangan bersejarah di babak semifinal Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Indonesia," tulis laporan The Laotion Times dinukil pada Kamis (14/7/2022).
"Tim Laos mengejutkan dengan kemenangan 2-0 dari Thailand, mengalahkan tetangga mereka dan melaju ke final. Meski Thailand membuat awal yang percaya diri, kiper Laos Phounin Xayyasone membuat penyelamatan apik," imbuhnya.
Baca Juga: Timnas Laos U-19 Cetak Sejarah, Pertama Kali Lolos ke Final Piala AFF
Adapun Laos U-19 yang lolos ke babak final Piala AFF U-19 akan menghadapi Malaysia U-19. Kedua tim sempat bertemu di fase grup dan Laos U-19 menang tipis dengan skor 1-0.