Suara.com - Berikut jadwal dan link live streaming semifinal Piala AFF U-19 2022 hari ini, Rabu (13/7/2022) yang akan menyajikan pertandingan antara Vietnam vs Malaysia dan Laos vs Thailand.
Timnas Vietnam melaju ke semifinal dengan status juara Grup A dengan koleksi 11 poin, setara dengan timnas Thailand selaku runner-up dan timnas Indonesia U-19 yang harus rela tersingkir.
Tim berjuluk Golden Star Warriors itu berhak melaju ke babak empat besar Piala AFF U-19 2022 dengan status juara Grup A karena beberapa alasan.
Pertama, timnas Vietnam dan Thailand menang head-to-head atas timnas Indonesia U-19 dalam klasemen mini berisi tiga tim dengan poin setara itu.
Sementara dalam penentuan status juara grup, Vietnam dinyatakan unggul atas Thailand karena memiliki jumlah selisih gol lebih banyak dihitung dalam seluruh laga di fase grup --bukan klasemen mini.
Sementara dari Grup B, Laos berhasil keluar sebagai juara grup di ikuti Malaysia yang harus puas menjadi runner-up setelah pada laga penentuan harus kalah dari Million Elephants --julukan Laos-- dengan skor 0-1.
Hasil itu membuat Laos lolos ke semifinal dengan torehan poin terbanyak dari seluruh tim peserta yakni 12.
Sementara Malaysia lolos sebagai runner-up hanya dengan koleksi tujuh poin alias cuma terpaut satu poin dari Timor Leste di tempat ketiga Grup B.
Pertandingan semifinal Piala AFF U-19 2022 akan berlangsung hanya disatu venue saja yakni Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.
Namun, kedua pertandingan akan bergulir di waktu berbeda. Vietnam vs Malaysia akan lebih dulu bergulir pada pukul 15.30 WIB untuk kemudian diikuti Laos vs Thailand pada 20.00 WIB.
Berikut jadwal semifinal Piala AFF U-19 2022 hari ini, Rabu (13/7/2022):
15.30 WIB Timnas Vietnam U-19 vs Timnas Malaysia U-19
20.00 WIB Timnas Laos U-19 vs Timnas Thailand U-19
Berikut link live streaming Piala AFF U-19 2022