Suara.com - Timnas Indonesia U-19 gagal melangkah ke semifinal Piala AFF U-19 2022. Itu setelah tim asuhan Shin Tae-yong cuma finis di posisi ketiga klasemen Grup A di babak penyisihan.
Sementara Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengancam bahwa timnas Indonesia akan melakukan hal serupa jika Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) menganggap duel Vietnam vs Thailand sudah sesuai dengan asas fair play.
Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Selasa (12/7/2022) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Timnas Indonesia U-19 Gagal ke Semifinal Piala AFF, Menpora Singgung soal Tuan Rumah yang Baik

Timnas Indonesia U-19 gagal melangkah ke semifinal Piala AFF U-19 2022. Itu setelah tim asuhan Shin Tae-yong cuma finis di posisi ketiga klasemen Grup A di babak penyisihan.
Timnas U-19 berada di bawah Vietnam dan Thailand di mana ketiga tim sebenarnya mengumpulkan 11 poin di klasemen akhir Grup A. Namun, skuad Garuda Nusantara kalah head-to-head.
2. Timnas Indonesia Ancam Lakukan Hal Serupa Jika AFF Anggap Duel Vietnam vs Thailand Fair Play

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengancam bahwa timnas Indonesia akan melakukan hal serupa jika Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) menganggap duel Vietnam vs Thailand sudah sesuai dengan asas fair play.
Baca Juga: PSSI Dapat Bantuan Rp 749 Juta dan Ratusan Ribu Bola dari FIFA
Hal itu disampaikan Ketua Umum PSSI, Mochamad iriawan yang menyebut pihaknya akan segera mengirim surat protes terhadap AFF agar melakukan investigasi melalui Komite Disiplin (Komdis) terhadap laga Vietnam vs Thailand.