Deretan Kontroversi Sepanjang Piala AFF U-19 2022, Nomor 1 Bikin Emosi se-Indonesia

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 12 Juli 2022 | 15:20 WIB
Deretan Kontroversi Sepanjang Piala AFF U-19 2022, Nomor 1 Bikin Emosi se-Indonesia
Suporter Timnas Indonesia di Stadion Patriot Bekasi (@infobekasi.coo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Serangkaian kontroversi mewarnai Piala AFF U-19 2022 yang baru merampungkan babak penyisihan grup pada Senin (11/7/2022). Setidaknya terdapat tiga insiden yang salah satunya bikin sebagian suporter timnas Indonesia U-19 marah besar.

Dari setidaknya tiga momen kontroversial yang terjadi, hampir semuanya melibatkan Indonesia selaku tuan rumah.

Dari timnas Indonesia U-19, suporter Tanah Air hingga perangkat pertandingan berupa wasit asal Negeri Zamrud Katulistiwa ini terlibat pusaran kontroversi ajang sepak bola kelompok umur se-ASEAN itu.

Berikut daftar kontroversi yang mewarnai fase grup Piala AFF U-19 2022:

1. Flare Suporter Timnas Indonesia

Pesta Flare suporter Timnas Indonesia U-19 saat melawan Vietnam di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (2/7/2022) malam. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Pesta Flare suporter Timnas Indonesia U-19 saat melawan Vietnam di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (2/7/2022) malam. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

Membuka pertandingan fase grup pada 2 Juli 2022, suporter timnas Indonesia U-19 sudah berbuat ulah dengan membakar flare di dalam Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, 2 Juli lalu.

Hal itu disinyalir menjadi salah satu ekspresi kekecewaan fans terhadap tim asuhan Shin Tae-yong yang mengakhiri laga tanpa gol kontra Vietnam.

Tak hanya di laga tersebut, suporter timnas Indonesia U-19 juga membakar flare di laga pamungkas fase grup saat berhadapan melawan Myanmar.

2. Wasit Aprisman Aranda Tak Sahkan Gol Kamboja ke Gawang Laos

Baca Juga: Piala AFF U-16 2022 Berlangsung di Bantul dan Maguwoharjo, Berikut Jadwal Timnas Indonesia U-16

Duel Kamboja vs Laos di Grup B Piala AFF U-19 2022. [ASEANfootball.org]
Duel Kamboja vs Laos di Grup B Piala AFF U-19 2022. [ASEANfootball.org]

Kejadian ini berlangsung di laga Kamboja melawan Laos dalam lanjutan fase Grup B pada Kamis, 7 Juli 2022 di Stadion Madya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI