Semifinal Piala Presiden 2022: PSIS Semarang vs Arema FC, Pemain Anyar Abel Camara Masuk Skuad Singo Edan

Syaiful Rachman
Semifinal Piala Presiden 2022: PSIS Semarang vs Arema FC, Pemain Anyar Abel Camara Masuk Skuad Singo Edan
Dari kiri - Manajer Arema FC Ali Rifki, Abel Camara dan Pelatih Arema FC Eduardo Almeida, pada saat memperkenalkan pemain baru kepada media, di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (1/7/2022). (ANTARA/Vicki Febrianto)

Arema FC akan tandang ke markas PSIS Semarang di leg pertama babak semifinal Piala Presiden 2022.

Suara.com - Leg pertama semifinal Piala Presiden 2022 antara PSIS Semarang vs Arema FC akan digelar di Stadion Jatidiri Semarang, Kamis (7/7/2022), dan pelatih Singo Edan-- julukan Arema FC-- membawa 22 pemain untuk laga tersebut, termasuk pemain anyar Abel Camara.

Sebagaimana diketahui, sejumlah pemain Arema FC mengalami cedera jelang laga ini. Namun Almeida memastikan pemain yang dibawa ke Semarang siap tempur menghadapi PSIS.

Pelatih Arema FC Eduardo Almeida pada saat memberikan keterangan di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (10/6/2022) (ANTARA/HO-Arema FC)
Pelatih Arema FC Eduardo Almeida pada saat memberikan keterangan di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (10/6/2022) (ANTARA/HO-Arema FC)

“Kami membawa 22 pemain ke Semarang," kata Almeida.

"Ada beberapa pemain yang absen karena cedera, tapi saya rasa siapapun nanti yang akan bermain pasti siap,” sambungnya dikutip laman resmi klub, Rabu (6/7/2022).

Baca Juga: Charles Lokolingoy Soroti Pentingnya Jeda Internasional untuk Mental Pemain

Usai melakoni pertandingan perempat final melawan Barito Putera pada Sabtu (2/7/2022) lalu, tim pelatih Arema FC langsung melakukan evaluasi, dan persiapan matang untuk laga ini sudah dilakukan.

Jeda pertandingan juga dilakukan untuk adaptasi striker Abel Camara yang baru bergabung dengan tim sehari jelang pertandingan babak perempatfinal.

“Persiapan sudah kami lakukan. Evaluasi kami lakukan setiap waktu, baik saat latihan ataupun sesudah pertandingan,” tambahnya.

Rombongan Arema FC akan tiba di Semarang pada Selasa (5/7/2022). Waktu sehari setelah menjalani perjalanan Malang-Semarang akan dilakukan untuk lebih mematangkan persiapan tim.

Berikut Daftar 22 Pemain yang dibawa Arema FC ke Semarang

Baca Juga: Anggap Kartu Merah Maciej Gajos Tak Adil, Carlos Pena Meradang

Kiper : Adilson Maringa, Teguh Amiruddin.