2. Kemenangan Terbesar Ketiga Atas Brunei di Piala AFF U-19
Skor 7-0 menjadi kemenangan terbesar ketiga timnas Indonesia U-19 atas Brunei dalam sejarah Piala AFF U-19. Sebelumnya, Garuda Nusantara sempat mengalahkan Brunei 10-0 pada 2011 dan 8-0 pada 2017.
Selain itu, timnas Indonesia juga mengalahkan Brunei masing-masing 5-0 pada 2005 dan 2013, serta 6-1 pada Piala AFF U-19 2019 lalu.
3. Cetak 41 dan Cuma Kebobolan 1 Gol
Kemenangan telak atas Brunei di matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2022 membuat timnas Indonesia U-19 mempertajam rekor golnya ke gawang lawannya tersebut.
Tercatat, timnas Indonesia U-19 kini telah membobol gawang Brunei sebanyak 41 kali dan cuma kebobolan sekali dalam enam pertemuan di Piala AFF U-19.
Rinciannya, timnas Indonesia menekuk Brunei 5-0 pada 2005, 10-0 pada 2011, 5-0 pada 2013, 8-0 pada 2017, 6-1 pada 2019, dan terakhir 7-0 pada 2022.