PSSI akan Yakinkan AFC Pilih Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023

Rabu, 29 Juni 2022 | 11:01 WIB
PSSI akan Yakinkan AFC Pilih Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023
Hingga saat ini PSSI belum memberi sikap terkait apakah ingin mencalonkan diri sebagai tuan rumah Piala Asia 2023/Twitter @garagarabola_
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PSSI selaku federasi sepakbola Tanah Air akan mencari cara untuk meyakinkan Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) memilih Indonesia sebagai tuan rumah Piala Asia 2023.

Sekjen PSSI, Yunus Nusi berharap status Indonesia yang merupakan tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 diharapkan turut jadi pertimbangan AFC untuk mempercayakan Piala Asia 2023 berlangsung di Bumi Nusantara.

"Kami sedang siapkan untuk Piala Dunia, di sini ada antusiasme suporter, ada beberapa hal yang saya akan sampaikan ke AFC agar bisa ditunjuk jadi tuan rumah, karena ada Jepang dan Australia juga," kata Yunus Nusi dilansir dari kanal YouTube PSSI, Rabu (29/6/2022).

Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi. [Istimewa]
Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi. [Istimewa]

"Kami hanya ingin meyakinkan bahwa Piala Asia coba bawa ke Asia Tenggara, di samping jadi tuan ruah Piala Dunia U-20. Kami harap AFC memberi kepercayaan kepada Indonesia," terangnya.

Baca Juga: Stefano Cugurra Optimistis Bali United Lolos ke Semifinal Zona ASEAN Piala AFC 2022

Yunus menambahkan segela sesuatu yang berkaitan dengan bidding Piala Asia 2023 sudah disiapkan PSSI. Apalagi, kini pemerintah Indonesia sudah memberikan dukungan.

"Ya beberapa waktu lalu, kami sampaikan ke Menpora (Zainudin Amali), kami bersyukur direspons beliau," terang Yunus Nusi.

"Semua berkas sudah kami siapkan, tunggu pemerintah dan beliau menyampaikan itu, kami akan kirim ke AFC untuk jadi tuan rumah Piala Asia," pungkasnya.

Piala Asia 2023 seharusnya digelar di China pada 16 Juni - 16 Juli 2023. Namun, mereka memutuskan mundur akibat meningkatnya kasus Covid-19 di negara mereka.

Situasi itu membuat Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) menawarkan semua negara yang masuk dalam asosiasi untuk menjadi tuan rumah Piala Asia 2023.

Baca Juga: PSSI Ajukan Diri Tuan Rumah Piala Asia 2023, Stadion Manahan Masuk Opsi Venue?

Sejauh ini, sudah ada negara yang resmi mengajukan diri menjadi tuan rumah seperti Korea Selatan, Jepang, Qatar dan Australia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI