Fans Inter, Tolong Beri Romelu Lukaku Kesempatan Kedua

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 28 Juni 2022 | 11:00 WIB
Fans Inter, Tolong Beri Romelu Lukaku Kesempatan Kedua
Striker Inter Milan, Romelu Lukaku merayakan golnya ke gawang Genoa pada laga Liga Italia 2020/2021 di Giuseppe Meazza, Milan. [Filippo MONTEFORTE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Romelu Lukaku akan menjalani tes medis Inter Milan pada Rabu (29/6/2022) setelah klub Liga Italia itu mencapai kesepakatan dengan Chelsea untuk meminjam striker timnas Belgia itu selama satu musim ke depan.

Legenda Nerazzurri, Sandro Mazzola percaya bahwa keputusan Romelu Lukaku untuk kembali ke Giuseppe Meazza adalah hal baik yang bahkan belum pernah terlihat sebelumnya di sepak bola.

“Saya sangat menyukai Lukaku, sungguh luar biasa bahwa dia menunjukkan begitu banyak keinginan untuk kembali,” kata legenda Inter Milan, Sandro Mazzola kepada FCinter1908.it sebagaimana dikutip dari Football-Italia, Selasa (28/6/2022).

Tak seperti Mazzola yang menyambut positif kembalinya Lukaku, banyak fans Inter Milan yang terlanjur kesal dan muak akan tingkah sang pemain ketika meminta dijual ke Chelsea pada bursa transfer musim panas tahun lalu.

Baca Juga: Klub Promosi Liga Inggris Fulham Favorit Dapatkan Luca Pellegrini dari Juventus

Meski demikian, Mazzola berharap para fans Nerazzurri bisa berlapang dada dan memberikan Romelu Lukaku kesempatan kedua untuk kembali bersinar di Giuseppe Meazza pasca musim yang buruk bersama tim Liga Inggris.

“Saya mengerti beberapa orang mungkin kesulitan untuk menyambutnya kembali dengan antusias, melihat apa yang terjadi tahun lalu, tetapi ini adalah sesuatu yang belum pernah terlihat sebelumnya di sepakbola," ujar Mazzola.

Striker Chelsea asal Belgia Romelu Lukaku bereaksi setelah gagal mencetak gol pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions antara Chelsea vs Real Madrid di stadion Stamford Bridge, London, pada 6 April 2022.JAVIER SORIANO / AFP.
Striker Chelsea asal Belgia Romelu Lukaku bereaksi setelah gagal mencetak gol pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions antara Chelsea vs Real Madrid di stadion Stamford Bridge, London, pada 6 April 2022.JAVIER SORIANO / AFP.

“Dia perlu mendapatkan kasih sayang kembali, bekerja sekeras yang dia lakukan pada tahun pertama di Inter, jadi mari beri dia kemungkinan untuk melakukan itu.”

Romelu Lukaku kembali ke Inter setelah menjalani periode kedua yang buruk bersama Chelsea musim lalu.

Sebelumnya, dia sempat dua musim menghabiskan karier di kota Milan dengan puncaknya membawa Inter juara Liga Italia di bawah asuhan Antonio Conte pada musim 2020/2021.

Baca Juga: West Ham Ajukan Penawaran untuk Gaet Jesse Lingard

Kesuksesan itu membuat Lukaku yang memang tampil luar biasa sepanjang musim, mendapat tawaran dari klub lamanya, Chelsea. Dia pun memaksa untuk pindah ke Stamford Bridge.

Kini, dia menyesali keputusan itu dan mengambil pemotongan gaji 35 persen untuk bisa kembali ke Inter meski hanya berstatus pinjaman dengan biaya 8 juta euro plus bonus.

"Dia [Lukaku] masih bisa membuat perbedaan di Serie A dan pada akhirnya satu-satunya hal yang paling penting adalah Inter menang,” tambah Mazzola.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI