Bhagascara yang dituju langsung menyambar bola. Sayang sepakannya terlalu lemah dan bola berhasil diamankan kiper Persita.
Mendominasi laga, Persis Solo harus menerima kenyataan pahit setelah gawang mereka jebol jelang turun minum.
Menerima sodoran bola dari Ezequiel Vidal, Elisa Basna melewati sejumlah pemain belakang Persis dan melepaskan sepakan mendatar ke sisi kiri yang tak mampu dijangkau Riyandi.
Skor 0-1 untuk keunggulan Persita bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, dominasi Persis Solo berlanjut. Berulang kali Laskar Sambernyawa menggedor pertahanan Persita, namun papan skor belum juga berubah.
Hingga menit 70, tercatat lima peluang di dapat Persis. Akan tetapi tak satupun yang berhasil dikonversi menjadi gol, termasuk peluang yang didapat Messidoro di depan gawang Pendekar Cisadane.
Hingga laga usai, skor 0-1 untuk kemenangan Persita Tangerang tetap bertahan.
Susunan pemain:
Persis Solo (4-3-3): 1-Muhammad Riyandi; 2-Aaron Evans, 28-Andri Ibo, 15-Fabiano Beltrame, 98-Kevin Gomes (88-Yulius Adi Pamungkas 38'); 16-Chrystna Bhagascara, 27-Mohammad Kanu Helmiawan, 22-Sutanto Tan; 10-Alexis Messidoro, 99-Gerard Artigas, 9-Samsul Arif.
Baca Juga: Pemain Persib Bandung Terlihat Segar Usai Libur Empat Hari, Begini Komentar Robert Rene Alberts
Pelatih: Jacksen F. Tiago.