Perempat Final Piala Presiden 2022: Persib Bandung Bisa Berlaga di Stadion Si Jalak Harupat, Tapi Tanpa Penonton

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 27 Juni 2022 | 18:00 WIB
Perempat Final Piala Presiden 2022: Persib Bandung Bisa Berlaga di Stadion Si Jalak Harupat, Tapi Tanpa Penonton
Pesepak bola Persib Bandung Ciro Henrique (kiri) merayakan gol ke gawang Persebaya Surabaya saat pertandingan Group C Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Jumat (17/6/2022). [ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/wsj]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persib Bandung tetap bisa berlaga di Bandung pada laga selanjutnya dalam perempat final Piala Presiden 2022 dengan syarat tanpa penonton, kata Media Ofisial Persib Bandung Jatnika Sadili.

Ini adalah keputusan panitia disiplin penyelenggara turnamen, tetapi Persib hanya bisa menggunakan Stadion Si Jalak Harupat.

"Seperti yang disampaikan tadi, keputusan pertandingan tanpa penonton, dan kita masih menunggu lawan yaitu juara dua di Grup A," kata Jatnika di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (27/6/2022).

Keputusan sanksi untuk Persib tertuang dalam Surat Keputusan Panitia Disiplin yang melarang Persib bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, bermain dihadiri penonton, dan dijatuhi sanksi karena menyalakan suar saat pertandingan sebelumnya.

Baca Juga: Marc Klok dan Rachmat Irianto Gabung Latihan Persib Bandung

Jatnika mengatakan keputusan pertandingan tanpa penonton ini berlaku selama Persib berlaga dalam Piala Presiden 2022, termasuk final.

"Mudah-mudahan (Persib) sampai final, tapi tanpa penonton," kata Jatnika seperti dimuat Antara.

Jatnika mengatakan Persib siap menerima sanksi itu dan berharap suporter Persib (bobotoh) memahami situasi ini.

"Kita berharap ini jadi pelajaran bersama dan bobotoh mendukung Persib dari rumah, mudah-mudahan tahun ini bisa sampai juara," kata dia.

Sementara itu, Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengaku tengah menyusun rencana pengamanan laga Persib di Stadion Si Jalak Harupat.

Baca Juga: Lepas Gabriel Jesus ke Arsenal, Manchester City Kini Fokus ke Transfer Raheem Sterling

Meski tanpa penonton, polisi bakal menyiapkan personel untuk berjaga di stadion hingga titik-titik akses menuju stadion yang berada di Kecamatan Kutawaringin di Kabupaten Bandung itu.

"Kami juga meminta bantuan teman-teman dari bobotoh untuk sosialisasi bahwa pertandingan nanti itu tanpa penonton," kata Kusworo.

Sanksi dijatuhkan kepada Persib setelah dua bobotoh meninggal dunia saat laga Persib menghadapi Persebaya, Jumat (17/6) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Keduanya meninggal dunia karena berdesakan saat hendak memasuki stadion.

Sebagai juara Grup C, Persib Bandung akan melakoni laga perempat final melawan runner up Grup A pada Minggu (3/7).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI