Suara.com - Pelatih RANS Nusantara FC Rahmad Darmawan mengatakan bahwa kehadiran Ronaldinho pada laga Trofeo Nusantara telah melecut motivasi anak asuhnya. Legenda timnas Brasil dan Barcelona itu memberikan banyak pelajaran.
Ronaldinho bermain selama kurang lebih 30 menit bersama RANS Nusantara FC saat melawan Persik Kediri dalam ajang trofeo yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (26/6/2022).
Meski telah pensiun, Ronaldinho masih mampu memberikan suguhan menarik bagi para pecinta sepak bola yang datang di stadion markas Arema FC itu.
"Ronaldinho memberikan motivasi bagi kita dan semua untuk terus memperbaiki sepak bola secara keseluruhan," kata Rahmad Darmawan usai laga Trofeo Nusantara.
Baca Juga: Raffi Ahmad Sibuk Siapkan Kamar untuk Ronaldinho di Andara, Nagita Slavina Geleng Kepala
Rahmad menjelaskan, terlepas dari hasil laga Trofeo Nusantara tersebut, ia berharap pertandingan yang digelar di Stadion Kanjuruhan itu bisa menjadi pengalaman tersendiri bagi para pemain, khususnya RANS Nusantara FC.
Pada rencana awal, kata Rahmad, Ronaldinho rencananya akan diturunkan pada dua laga yakni pada saat RANS Nusantara FC melawan Persik Kediri dan Arema FC. Namun, pada akhirnya Ronaldinho bermain selama 30 menit saat melawan Persik Kediri.
Pada laga Trofeo Nusantara tersebut, Persik Kediri memenangi pertandingan yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur usai mengalahkan Arema FC dan RANS Nusantara FC.
Persik Kediri mengantongi kemenangan pada laga pertama melawan RANS Nusantara FC yang diperkuat mantan pemain Barcelona dan AC Milan, Ronaldinho melalui adu penalti. Dalam laga itu, Persik Kediri menang dengan skor 4-2.
Tim asuhan pelatih Javier Roca tersebut kembali memenangkan laga melawan Arema FC pada laga kedua. Laga tersebut juga dimenangkan Macan Putih melalui adu penalti. Persik Kediri menang 5-4 atas Arema FC, demikian Antara.
Baca Juga: Datangkan Ronaldinho ke Indonesia, Raffi Ahmad Dielu-elukan jadi Ketum PSSI