Piala AFC 2022: PSM Siapkan Kejutan untuk Tuan Rumah KL City

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 24 Juni 2022 | 15:36 WIB
Piala AFC 2022: PSM Siapkan Kejutan untuk Tuan Rumah KL City
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares (kanan). [ANTARA/HO-Arema FC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Misi ganda diusung PSM Makassar di laga matchday 1 Grup H Piala AFC 2022 menghadapi wakil Malaysia, KL City. Tak hanya memetik hasil positif, PSM juga ingin mengharumkan nama Indonesia di kompetisi kasta kedua antarklub Asia itu.

Menurut pelatih kepala PSM, Bernardo Tavares, timnya sadar tidak diunggulkan pada laga nanti. Terlebih KL City merupakan tuan rumah Grup H Piala AFC ini.

Akan tetapi, pelatih asal Portugal itu menyebut PSM telah menyiapkan kejutan untuk tuan rumah KL City pada laga nanti.

"Piala AFC ini sangat penting. Bukan hanya untuk PSM Makassar, tapi juga untuk Indonesia. Tentu kami juga ingin mengharumkan nama Indonesia di ajang ini," ucap Bernardo seperti dimuat laman resmi PSM, Jumat (24/6/2022).

Baca Juga: I Made Andhika: Bali United 100 Persen Siap Tempur Lawan Kedah

"Kami tahu KL City tim kuat, bisa jadi 10 kali lebih kuat dari kami. Tapi kami siapkan kejutan untuk laga nanti," sesumbar pelatih 42 tahun berkepala plontos itu.

Optimisme serupa disampaikan pemain PSM, Rasyid Bakri. Seiya sekata dengan Bernardo, sang gelandang sentral juga menegaskan kesiapan pemain PSM menghadapi laga nanti.

"Kami jauh-jauh datang ke Malaysia, tentu akan memberikan usaha yang terbaik yang kami miliki untuk hasil terbaik," tukas Rasyid.

PSM akan bentrok dengan KL City di KLFA Stadium, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat malam ini pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Tantang Kedah FC, Teco Harapkan Suporter Jadi Pemain ke-12 Bali United

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI