Sadio Mane Datang, Robert Lewandowski Hengkang? Ini Kata CEO Bayern Oliver Kahn

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 23 Juni 2022 | 15:04 WIB
Sadio Mane Datang, Robert Lewandowski Hengkang? Ini Kata CEO Bayern Oliver Kahn
Penyerang Bayern Munich, Robert Lewandowski. [Ronny Hartmann / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bayern Munich telah merampungkan transfer penting di musim panas ini. Klub raksasa Jerman itu sukses mendapatkan Sadio Mane dari Liverpool. Lantas, apakah kedatangan Mane ini sekaligus membuka pintu keluar bagi penyerang Bayern, Robert Lewandowski?

Mengenai hal tersebut, jawaban datang dari legenda Bayern yang kini jadi CEO klub, Oliver Kahn.

Kahn menegaskan, kedatangan Mane bukan berarti Bayern akan mempermudah kepergian Lewandowski yang sejak akhir musim lalu merajuk untuk dilepas ke Barcelona.

Kahn menegaskan, pembelian Mane di bursa transfer musim panas ini dan situasi kontrak Lewandowski sama sekali tak saling berkaitan.

Baca Juga: Jurgen Klopp Ikhlas Lepas Kepergian Sadio Mane ke Bayern

"Terkait Robert (Lewandowski), sejauh ini tak ada yang berubah. Dia masih punya kontrak hingga 2023. Kami akan sangat senang bila dia muncul pada hari pertama latihan (jelang musim baru)," tutur Kahn seperti dilansir Sportbuzzer, Kamis (23/6/2022).

Mantan kiper timnas Jerman dan klub Bayern Munich Oliver Kahn. John MACDOUGALL / AFP
CEO Bayern Munich, Oliver Kahn. [John MACDOUGALL / AFP]

Bagi Kahn, Lewandowski tetap merupakan pilar penting di Bayern dan tentu masih masuk dalam rencana pelatih Julian Nagelsmann.

"Kami sudah sangat jelas menyatakan ingin juara Liga Champions setiap tahun. Anda tak bisa memenanginya hanya dengan bicara, tapi harus dilanjutkan dengan aksi. Kami bertanggung jawab menciptakan kondisinya,” celoteh eks kiper andalan Bayern itu.

Salah satu cara menciptakan kondisi itu adalah dengan mendatangkan pemain baru nan berkualitas. Perekrutan Sadio Mane dari Liverpool dengan harga 41 juta euro termasuk dalam kategori itu.

Penyerang internasional Senegak itu datang bukan untuk menggantikan pemain lain, namum untuk membuat skuad lebih kompetitif.

Baca Juga: Sadio Mane Antusias Hadapi Tantangan Bersama Bayern Munich

"Para pemain melihat, bisa Robert, bisa Serge (Gnabry), bisa siapa saja; 'Siapa yang didapatkan klub? Untuk apa transfer ini dibuat? Apakah saya punya peluang di sini untuk selalu memenangkan hal terbesar di sepakbola, yaitu Liga Champions?' Transfer semacam ini juga punya impak ke dalam tim," tutur Kahn.

Masa depan Robert Lewandowski sendiri di Bayern hingga kini masih terus dispekulasikan.

Bayern Munich sudah tegas menyatakan, striker internasional Polandia itu hanya bisa pergi dengan tebusan 50 juta euro secara kontan pula.

Sementara itu Barcelona, klub yang diinginkan Lewandowski, sudah mengajukan tawaran. Akan tetapi, tawaran tersebut masih jauh dari ekspektasi Bayern.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI