Slot Pemain Asing Mulai Terisi, Persija Kini Tunggu Jawaban Tom Rogic

Kamis, 23 Juni 2022 | 11:19 WIB
Slot Pemain Asing Mulai Terisi, Persija Kini Tunggu Jawaban Tom Rogic
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (kanan) berbicara dengan pemainnya, Ismed Sofyan (kiri) dalam latihan perdana skuad Persija di Nirwana Park, Bojongsari, Jawa Barat, Senin (23/5/2022) malam. Latihan ini sebagai persiapan menuju Liga 1 2022/2023. (ANTARA/HO/Persija)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Teka-teki siapa pemain asing Persija Jakarta mulai terjawab satu per satu. Dua pemain asing sudah dikenalkan secara resmi yakni Ondrej Kudela dan Michael Krmencik.

Kudela dikenalkan kepada skuad Macan Kemayoran --julukan Persija-- pada 8 Juni lalu. Sementara Krmencik pada 22 Juni 2022.

Dua pemain berkebangsaan Ceko ini mendapat kontrak selama tiga musim. Keduanya didatangkan dari Slavia Praha. Namun, Krmencik adalah pemain pinjaman dari Club Brugge.

Pemain anyar Persija, Ondrej Kudela sudah tiba di Jakarta (dok. Persija).
Pemain anyar Persija, Ondrej Kudela sudah tiba di Jakarta (dok. Persija).

Kini, tim kesayangan Jakmania itu masih menunggu dua pemain asing lagi. Di mana salah satunya wajib berasal dari Asia.

Baca Juga: Persija Jakarta Resmi Datangkan Striker Ceko, Michael Krmencik

Adapun Persija kini tengah dikaitkan dengan Tom Rogic, mantan pemain tim asal Skotlandia, Celtic FC. Ia digadang-gadang akan mengisi slot pemain Asia karena berasal dari Australia.

Kabar bakal bergabungnya Rogic dengan Persija banyak diberitakan oleh media asal Skotlandia, The Scottish Sun dan Daily Record.

Persija resmi mengontrak Michael Krmencik, penyerang asal Ceko yang menjadi penyerang tersubur Liga Ceko pada tahun 2017-2018. (ANTARA/HO/Persija)
Persija resmi mengontrak Michael Krmencik, penyerang asal Ceko yang menjadi penyerang tersubur Liga Ceko pada tahun 2017-2018. (ANTARA/HO/Persija)

Dilaporkan media tersebut, pemain 29 tahun itu hanya tinggal memberikan jawaban ke Persija.

"Saya berterima kasih kepada manajemen karena bisa mendatangkan Krmencik dan Kudela," kata pelatih Persija, Thomas Doll dilansir dari laman klub, Kamis (23/6/2022).

"Sekarang, tim kami sudah mempunyai dua pemain asing. Kami menunggu pemain asing ketiga dan pemain Asia," terang juru formasi asal Jerman itu.

Baca Juga: Persija Resmi Rekrut Michael Krmenck, Media Ceko Ulas Keburukan Si Pemain

Jika benar Tom Rogic bergabung tentu angin segar buat Persija. Sebab, sang pemain tercatat masih aktif sebagai penggawa Timnas Australia.

Bersama Celtic pada musim lalu, pemain yang berposisi sebagai gelandang itu tampil sebanyak 50 kali di semua kejuaraan. Total, enam gol dan 10 assist dibuatnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI