Pelajari Liga 1, Kai Boham Tertarik Merumput di Indonesia?

Rabu, 22 Juni 2022 | 10:40 WIB
Pelajari Liga 1, Kai Boham Tertarik Merumput di Indonesia?
Kai Boham ikut tampil bersama timnas Indonesia U-19. (Twitter/@KaiBoham)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain keturunan, Kai Boham, mengaku sudah mempelajari sepakbola Indonesia termasuk kompetisi kasta teratas Liga 1. Menurutnya, sepakbola Tanah Air sangat menarik.

Kai Boham mengaku banyak belajar sepakbola Tanah Air dari pemain Timnas Indonesia U-19 seperti Ronaldo Kwateh. Pemain Madura United itu disebut banyak memberinya informasi.

"Saya tahu beberapa klub di Indonesia, ada Bali United, saya juga sudah bicara dengan Ronaldo (Kwateh), bagaimana klub sepak bola Indonesia bermain di liga dan Liga 1 itu sangat menarik," kata Kai saat ditemui di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (21/6/2022).

"Jadi saya berharap bisa belajar cara main sepakbola Indonesia," sambung pemain yang lahir di Amsterdam, Belanda tersebut.

Baca Juga: Shin Tae-yong Incar Juara Piala AFF U-19 2022, Media Vietnam Was-was

Lebih lanjut, Kai Boham mengaku punya ketertarikan untuk merumput di Indonesia. Namun, ia masih belum tahu kapan hal tersebut bisa terwujud.

"Semoga saja ya. Mari kita tunggu beberapa tahun lagi," pungkas pemain Almera City FC U-21 tersebut.

Kai Boham berada di Tanah Air untuk menjajal kemampuan di bawah pengawasan pelatih Shin Tae-yong. Dia tak sendiri tetapi bersama dua pemain berdarah Belanda-Indonesia lainnya yakni Jim Croque dan Max Christoffel.

Adapun Timnas Indonesia U-19 sedang menjalani training camp (TC) jelang tampil dalam Piala AFF U-19 2022 di Jakarta dan Bekasi pada 2-15 Juli mendatang.

Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup A bersama Thailand, Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Brunei Darussalam.

Baca Juga: 4 Hal yang Masih Perlu Diperhatikan Timnas Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI