Hokky Caraka: Semoga Timnas Indonesia Mampu Raih Hasil Maksimal di Piala AFF U-19

Senin, 20 Juni 2022 | 16:10 WIB
Hokky Caraka: Semoga Timnas Indonesia Mampu Raih Hasil Maksimal di Piala AFF U-19
Striker Timnas Indonesia U-19 Hokky Caraka (dok. PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Striker Timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka menatap Piala AFF U-19 2022 dengan kepercayaa diri tinggi. Sebab, turnamen tersebut berlangsung di Tanah Air.

Adapun Piala AFF U-19 2022 akan berlangsung di Jakarta dan Bekasi pada 2-15 Juli mendatang. Tim Merah Putih berada di Grup A bersama Vietnam, Thailand, Filipina, Myanmar, dan Brunei Darussalam.

Pemain Timnas Indonesia U-19 Hokky Caraka (dok. PSSI)
Pemain Timnas Indonesia U-19 Hokky Caraka (dok. PSSI)

Selain bermain di hadapan suporternya sendiri, Timnas Indonesia U-19 punya modal menatap kejuaraan tersebut. Hokky Caraka dan kawan-kawan sebelumnya sudah tampil di Turnamen Toulon 2022 di Prancis.

Meski hasilnya kurang memuaskan, armada Shin Tae-yong ini siap melakoni pertandingan.

Baca Juga: Bersaing dengan Park Hang-seo dan Kim Pan-gon di Piala Asia 2023, Ini Respons Berkelas Shin Tae-yong

"Semoga kami mampu meraih hasil maksimal di Piala AFF U-19 2022, apalagi kami bermain di Indonesia. Saya dalam kondisi oke dan tidak ada masalah," kata Hokky dilansir dari laman PSSI, Senin (20/6/2022).

Hokky menjelaskan hasil maksimal diincar di Piala AFF U-19 2022. Pasalnya, ajang ini sebagai persiapan menghadapi Piala Dunia U-20 2023 di mana Indonesia juga menjadi tuan rumah.

"Turnamen ini juga sebagai ajang pembuktian kemampuan kami sebelum mengikuti Kualifikasi Piala AFC U-20 dan Piala Dunia U-20," pungkas pemain PSS Sleman itu.

Adapun Timnas Indonesia U-19 mulai berkumpul di Jakarta pada 20 Juni 2022 untuk menggelar training camp (TC). Sebanyak 30 pemain disiapkan untuk menatap Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga: Ngeri, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Jika Sandy Walsh Cs Sudah Sah Jadi WNI

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI