Suara.com - Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman, masih belum terlihat di sesi latihan Lechia Gdansk. Hal itu membuat netizen menanyakan nasibnya bersama klub Polandia tersebut.
Seperti diketahui, Witan Sulaeman kini sudah berada di Gdansk, Polandia usai membela timnas Indonesia dalam ajang Kualifikasi Piala Asia 2023. Witan tampil apik sepanjang ajang tersebut dan membantu skuad Garuda lolos ke Piala Asia.
Setelah membantu timnas Indonesia lolos Kualifikasi Piala Asia 2023, Witan Sulaeman tidak pulang ke tanah air. Ia terbang ke Polandia untuk melanjutkan kariernya di Eropa.
Hal tersebut diketahui dari postingan Witan Sulaeman di Instagram Stories miliknya pada amis (16/6/2022). Ia membagikan potret yang menunjukkan dirinya sudah ada berada di Gdansk, Polandia.
Baca Juga: Cerita Jhonny van Beukering, Eks Pemain Timnas Indonesia yang Kini Jadi Penjaga Klub Striptis
Witan sendiri memang masih terikat kontrak dengan Lechia Gdansk sampai tahun 2023 mendatang. Pemain asal Palu ini bakal berjuang untuk bisa menembus skuad utama klub Polandia tersebut.
Sayangnya dari unggahan terbaru Lechia Gdansk, klub Polandia itu sudah menggelar latihan, tapi tidak ada sosok Witan Sulaeman. Hal itu lantas jadi sorotan netizen.
"Witan Sulaiman," komentar a___irv***
"Witan bertahan atau dipinjamkan," tanya kang***
"Sulaiman mana?" tulis cahy***
Baca Juga: Malaysia Diguyur Bonus Lebih Besar Ketimbang Timnas Indonesia usai Lolos ke Piala Asia 2023
Sebelumnya, Witan sendiri sempat dipinjamkan ke FK Senica. Di sana, ia bermain dengan rekan setimnya di timnas Indonesia, yaitu Egy Maulana Vikri.