Suara.com - Wasit pemimpin laga timnas Indonesia vs Yordania pada matchday kedua Kualifikasi Piala Asia, Minggu (12/6/2022) dini hari WIB menjadi sorotan. Wasit bernama YYaqoob Said Abdul Baqi dianggap melakukan keputusan kontroversi yang dinilai rugikan timnas Indonesia.
Sementara media Vietnam ikut menyoroti kekalahan timnas Indonesia menghadapi Yordania. Skuad Garuda pun dianggap tidak akan lolos, meski kini masih berpeluang mengincar runner up terbaik.
Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Minggu (12/6/2022) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Yaqoob Said Abdul Baqi, Wasit di Laga Timnas Indonesia vs Yordania Ternyata Pernah Beri Kartu Merah Agung Supriyanto

Wasit pemimpin laga timnas Indonesia vs Yordania pada matchday kedua Kualifikasi Piala Asia, Minggu (12/6/2022) dini hari WIB menjadi sorotan. Wasit bernama YYaqoob Said Abdul Baqi dianggap melakukan keputusan kontroversi yang dinilai rugikan timnas Indonesia.
Timnas Indonesia kalah tipis 0-1 dari Yordania. Gol semata wayang dalam pertandingan itu dicetak oleh Yazan Al-Naimat.
2. Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Tak Lolos Kualifikasi Piala Asia 2023 Usai Kalah dari Yordania

Media Vietnam ikut menyoroti kekalahan timnas Indonesia menghadapi Yordania. Skuad Garuda pun dianggap tidak akan lolos, meski kini masih berpeluang mengincar runner up terbaik.
Baca Juga: Persib Imbang Lawan Bali United di GBLA, Begini Komentar Robert Alberts
Timnas Indonesia harus tumbang dengan skor tipis 0-1 dari Yordania pada matchday kedua Kualifikasi Piala Asia 2023, Minggu (12/6/2022) dini hari WIB. Gol semata wayang itu dicetak Yazan Al-Naimat.