Suara.com - Media Vietnam ikut menyoroti kemenangan timnas Indonesia dari Kuwait pada Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/2022) malam WIB.
Timnas Indonesia menang 2-1 dari Kuwait. Meski tertinggal lebih dulu dari tim tuan rumah, skuad Garuda akhirnya bisa membalikkan kedudukan.
Awalnya Kuwait mencetak gol lewat sundulan Yousef Al Sulaiman. Timnas Indonesia kemudian mencetak gol lewat penalti Marc Klok.
Nah, gol Marc Klok tersebut kemudian yang dianggap menjadi titik balik kemenangan timnas Indonesia. Sebab, berkat gol penyama kedudukan itu psikologis pemain skuad Garuda langsung menanjak.
Baca Juga: Shin Tae-yong Kaget Timnas Indonesia Hajar Kuwait, Singgung Satu Hal Ini
"Marc Klok tidak melakukan kesalahan untuk mencetak gol di titik penalti, menyamakan kedudukan untuk pelatih Shin Tae-yong. Itu menciptakan momentum psikologis sebelum jeda pertandingan," tulis laporan soha.vn dikutip pada Kamis (9/6/2022).
Nyatanya hal itu pun benar, karena memasuki awal babak kedua, timnas Indonesia berhasil mencetak gol. Adalah Rachmat Irianto yang membuat anak asuh Shin Tae-yong unggul dari Kuwait.
"Memasuki babak kedua, runner up Piala AFF langsung menyerang. Pada menit ke-47, Irianto mencetak gol untuk membawa Indonesia unggul," imbuh laporan tersebut.
Kuwait sendiri sejatinya punya peluang untuk menyamakan kedudukan. Akan tetapi, rapatnya barisan pertahanan timnas Indonesia dan kurang klinisnya lini serang tim tuan rumah membuat skor 2-1 bertahan hingga akhir pertandingan.
Sementara itu, setelah kemenangan ini timnas Indonesia akan bersiap untuk menghadapi Yordania. Sedangkan Kuwait bakal melawan Nepal.
Baca Juga: Klasemen Kualifikasi Piala Asia 2023 usai Timnas Indonesia Gilas Kuwait 2-1