Suara.com - Pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri memberikan suntikan semangat untuk rekan-rekannya jelang menghadapi Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/2022) malam WIB.
Timnas Indonesia akan memulai perjuangannya demi mengunci satu tiket ke putaran final Piala Asia 2023. Tim asuhan Shin Tae-yong langsung menghadapi tuan rumah Kuwait.
Menghadapi tim tuan rumah, skuad Garuda mendapatkan suntikan semangat dari Egy Maulana Vikri. Eks FK Senica tersebut tak mau rekannya diremehkan.
Lantas pemain kelahiran Medan ini menegaskan bahwa skuad Garuda bisa memberikan perlawanan terhadap Kuwait. Ia pun meminta agar para pecinta sepak bola dengan Marc Klok cs.
Baca Juga: Harga Murah, Kapten Kuwait Bader Al-Mutawa Bisa Diboyong Klub Liga 1
Hal itu diungkapkan oleh Egy via Instagram Stories. Pemain berusia 21 tahun itu mengunggah poster laga Kuwait vs timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.
"Mereka bisa melakukannya. Percaya dengan mereka," tulis Egy dalam narasi unggahannya di Instagram Stories.
Sementara itu, Egy sendiri harus absen di Kualifikasi Piala Asia 2023 kali ini. Namanya dicoret Shin Tae-yong dalam daftar pemain yang dibawa ke Kuwait.
Bukan karena masalah performa nama Egy dicoret, tapi ia sedang mengalami cedera dan terpaksa harus beristirahat. Pemain yang dijuluki Messi Indonesia ini sebelumnya cedera ketika di SEA Games 2021 lalu.
Baca Juga: 5 Kapten Hebat Liverpool, Salah Satunya Akhiri Puasa Gelar Liga Premier