De Bruyne: Erling Haaland Lengkapi Puzzle Manchester City

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 03 Juni 2022 | 15:28 WIB
De Bruyne: Erling Haaland Lengkapi Puzzle Manchester City
Ilustrasi Erling Haaland berseragam Manches City. [Twitter/@FabrizioRomano]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne menganggap kedatangan Erling Haaland akan melengkapi puzzle timnya yang dalam beberapa musim terakhir tak memiliki penyerang nomor sembilan.

Erling Haaland bergabung dengan Manchester City dari Borussia Dortmund di musim panas ini. Melansir Goal Internasional, The Citizen membayar klausul rilisnya yang hanya sebesar 51 juta poundsterling.

Kehadiran Erling Haaland membuat Manchester City kini kembali memiliki striker tengah haus gol yang sejak era Pep Guardiola selalu tersisihkan atau bahkan tak ada.

Sejak Sergio Aguero pergi, Manchester City kerap menempatkan gelandang di posisi penyerang tengah atau biasa disebut sebagai false nine.

Baca Juga: Tertunda Bertahun-tahun, Ivan Perisic Semringah Wujudkan Mimpi Main di Liga Inggris

Kevin De Bruyne yang juga kerap ditugaskan sebagai "striker palsu" itu menyambut baik kedatangan Haaland ke stadion Etihad.

Dia menganggap Erling Haaland bisa jadi solusi produktifitas lini depan The Citizen yang meski cukup klinis tetapi kurang menonjol dalam torehan gol.

Gelandang Manchester City Kevin De Bruyne melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Real Madrid, di Stadion Etihad, di Manchester, pada 26 April 2022. Paul ELLIS/AFP
Gelandang Manchester City Kevin De Bruyne melakukan selebrasi setelah mencetak gol pada pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Real Madrid, di Stadion Etihad, di Manchester, pada 26 April 2022. Paul ELLIS/AFP

"Erling Haaland adalah striker top," kata De Bruyne dalam sebuah wawancara dengan Het Laatste Nieuws.

“Kepindahannya akan membantu kami untuk tumbuh sebagai sebuah tim. Semua orang berharap banyak. Kami selalu mencari nomor sembilan."

“Saya pikir akan bagus memiliki striker yang mungkin mencetak [antara] 20 [dan] 25 gol [per] musim."

Baca Juga: Berikut Peringkat 13 Pelatih Terbaik Chelsea di Era Abramovich

Musim ini, Kevin De Bruyne dinobatkan sebagai pemain terbaik Liga Inggris. Dia membantu timnya menjadi juara dengan torehan 15 gol dan delapan assist. Jumlah gol itu terbanyak di skuad The Citizen, mengalahkan pemain termasuk penyerang seperti Gabriel Jesus (9 gol).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI