Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong hanya membawa 23 pemain untuk Kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar 8-14 Juni 2022 di Kuwait, dan sejumlah nama beken ditinggal oleh pelatih asal Korea Selatan itu, termasuk Egy Maulana Vikri.
Wonderkid Manchester United, Charlie Savage, menjadi sorotan netizen Indonesia. Sebab, pemain berusia 19 tahun itu ikut nimbrung dalam unggahan Elkan Baggott.
Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Kamis (2/6/2022) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia 2023 Pilihan Shin Tae-yong, Egy Maulana Vikri Dicoret
Baca Juga: 3 Fakta Istimewa Usai Timnas Indonesia U-19 Kalahkan Ghana di Turnamen Toulon 2022
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong hanya membawa 23 pemain untuk Kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar 8-14 Juni 2022 di Kuwait, dan sejumlah nama beken ditinggal oleh pelatih asal Korea Selatan itu, termasuk Egy Maulana Vikri.
Selain Egy Maulana Vikri, pemain lain yang tidak dibawa Shin Tae-yong diantaranya Evan Dimas, Ernando Ari dan Irfan Jauhari. Empat pemain ini tidak dibawa karena cedera.
2. Wonderkid Manchester United Nimbrung di Unggahan Elkan Baggott, Netizen: Ajak ke MU!
Wonderkid Manchester United, Charlie Savage, menjadi sorotan netizen Indonesia. Sebab, pemain berusia 19 tahun itu ikut nimbrung dalam unggahan Elkan Baggott.
Baca Juga: 3 Catatan Usai Timnas Indonesia Ditahan Imbang Bangladesh di FIFA Matchday
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott membagikan unggahan di Instagram pada Kamis (2/6/2022). Pemain Ipswich Town tersebut membagikan potretnya sedang memakai jersey Merah Putih.
3. Sejarah Lahirnya Finalissima, Ajang Pertemuan Juara EURO dan Copa America
Ajang Finalissima 2020 yang mempertemukan Argentina vs Italia di Stadion Wembley pada Kamis (2/6/2022) dini hari WIB berhasil dimenangkan oleh Tim Tango dengan skor 3-0.
Timnas Italia memainkan laga ini dengan status juara EURO 2020 --dimainkan pada 2021 karena tertunda setahun akibat pandemi Covid-19.
4. Hasil Turnamen Toulon 2022: Bungkam Ghana, Timnas Indonesia U-19 Raih Kemenangan Pertama
Setelah gagal meraup poin di laga perdana kontra Venezuela, kemenangan pertama akhirnya diraih Timnas Indonesia U-19 di Turnamen Toulon.
Menghadapi Ghana di matchday kedua Grup B yang digelar di Stade Jules-Ladoumegue, Marseille, Prancis, Kamis (2/6/2022) malam WIB, skuad Garuda menang tipis dengan skor 1-0.
5. Ada Flare di Laga Timnas Indonesia vs Bangladesh, Begini Komentar Sekjen PSSI
Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi menyebut bahwa pihaknya menyesalkan adanya suar (flare) yang menyala pada laga persahabatan FIFA atau FIFA Matchday Timnas Indonesia kontra Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (1/6).
"Kami sangat menyesalkan kejadian tersebut. Apalagi pertandingan itu masuk dalam 'FIFA match day'," ujar Yunus ketika dihubungi ANTARA dari Bandung, Kamis (2/6/2022).