Gagal Datangkan Jefferson ke Persebaya, Aji Santoso Kembali Incar Penyerang Asing Asal Brasil

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 01 Juni 2022 | 19:28 WIB
Gagal Datangkan Jefferson ke Persebaya, Aji Santoso Kembali Incar Penyerang Asing Asal Brasil
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso. (dok. Persebaya)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persebaya Surabaya kembali melakukan perburuan pemain asing untuk mengisi slot yang kurang. Seharusnya Persebaya meminang Jefferson Assis, pemain asing asal Brasil untuk berlabuh di tim mengarungi Liga 1 musim 2022/2023.

Namun sayang, Jefferson batal untuk bermain di tim asal Surabaya ini. Pelatih kepala Persebaya, Aji Santoso pun mengungkapkan alasan batalnya perekrutan ini.

Menurutnya, pihak klub sebelumnya tak kunjung mengeluarkan surat keputusan, padahal Aji memberikan deadline 29 Mei lalu untuk segera ke Surabaya bergabung dengan Persebaya.

“Kita sudah push mereka, tanggal 2 atau 3 Mei harus sudah berangkat, mengingat striker asing ini baru. Tapi pada akhirnya Jefferson tidak jadi, padahal kemarin sebenarnya agendanya sudah oke," ungkap Aji seperti dimuat BeritaJatim --jaringan Suara.com.

Baca Juga: Higor Vidal Yakin Proses Adaptasinya di Persebaya Lancar

"Ketika dimintai surat keluarnya tidak dikasih, padahal saya kasih batasan waktu 29 Mei harus sudah di sini tapi tidak bisa, ya sudah kita tinggal,” bebernya.

Kini Aji Santoso kembali memburu pemain asing baru. Dia memberikan bocoran bahwa pemain pengganti Jefferson ini juga baru menyelesaikan kompetisi di klub sebelumnya April lalu.

“Yang baru juga sama, dari Brasil, yang barusan selesai kompetisi kemarin pada akhir April. Kelahiran 1994 kalau tidak salah, jadi sekitar usia 27 atau 28 tahun,” kata Aji tanpa menyebutkan spesifik nama.

Aji sendiri mengakui telah mengumpulkan data statistik pemain incaran tersebut. Menurutnya pemain ini bermain 16 kali dalam satu musim dan mencetak 10 gol.

“Ini terkahir saya mendapatkan data; 16 match, 10 gol. Hampir sama kualitasnya (dengan Jefferson),” tutup Aji.

Baca Juga: Persebaya Masuk Grup Neraka di Turnamen Pramusim, Aji Santoso Antusias

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI