Skotlandia vs Ukraina: Zinchenko Berlinang Air Mata Bahas Invasi Rusia

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 01 Juni 2022 | 11:00 WIB
Skotlandia vs Ukraina: Zinchenko Berlinang Air Mata Bahas Invasi Rusia
Gelandang Ukraina Oleksandr Zinchenko berlinang air mata selama konferensi pers di Hampden Park, Glasgow, pada 31 Mei 2022 menjelang pertandingan play-off Piala Dunia 2022 antara Skotlandia vs Ukraina. ANDY BUCHANAN / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Oleksandr Zinchenko berlinang air mata ketika mengatakan bahwa dia dan rekan-rekannya ingin membawa Ukraina lolos ke Piala Dunia 2022 demi warga negara mereka yang dilanda perang.

Tim nasional Ukraina tengah bersiap memainkan laga play-off Piala Dunia melawan Skotlandia pada Kamis (2/6/2022) dini hari WIB.

Kemenangan atas Skotlandia akan membawa Ukraina ke babak final play-off untuk menghadapi Wales guna menentukan satu tiket ke Piala Dunia 2022 Qatar.

Bintang Manchester City itu mengatakan timnya akan berjuang untuk membawa "emosi yang luar biasa" demi masyarakat Ukraina yang tengah dilanda perang akibat invasi Rusia.

“Setiap Ukraina menginginkan satu hal, untuk menghentikan perang ini," ujar Oleksandr Zinchenko dikutip dari Goal Internasional, Rabu (1/6/2022).

“Saya telah berbicara dengan orang-orang dari seluruh dunia, dan juga berbicara dengan anak-anak Ukraina yang tidak mengerti apa yang terjadi. Mereka hanya punya satu mimpi: menghentikan perang."

“Ketika berbicara tentang sepak bola, tim Ukraina memiliki impian kami sendiri: kami ingin pergi ke Piala Dunia, untuk memberikan emosi yang luar biasa ini kepada orang-orang, karena orang Ukraina sangat pantas mendapatkannya saat ini."

Zinchenko menyebut kondisi Ukraina di masa perang membuat dia dan rekan-rekannya mendapat motivasi lebih untuk mempersembahkan tiket lolos ke Piala Dunia 2022.

“Semua orang mengerti apa yang terjadi di Ukraina akhir-akhir ini seperti situasi di lapangan, dan itulah mengapa motivasi kami pasti 100% untuk menang," jelas Zinchenko.

Baca Juga: Pep Guardiola Isyaratkan Oleksandr Zinchenko Jadi Starter Lawan Sporting

Pelatih Ukraina, Oleksandr Petrakov menggarisbawahi bahwa target lolos ke Piala Dunia 2022 adalah tugas besar bagi timnya. Situasi Ukraina dinilai sulit karena para pemainnya disibukkan oleh invasi Rusia yang masih berlangsung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI