Suara.com - Mantan striker Manchester United dan Timnas Uruguay, Diego Forlan mendukung penuh kompatriotnya, Darwin Nunez untuk merapat ke Setan Merah di bursa transfer musim panas 2022 ini. Penyerang maut Benfica itu belakangan memang cukup santer dikaitkan dengan Manchester United.
Nunez jadi pusat perhatian usai performa apiknya di sepanjang kampanye 2021/2022 yang baru lewat, termasuk juga di pentas Liga Champions.
Total striker berusia 22 tahun itu tampil sebanyak 41 kali lintas ajang di 2021/2022 dan secara fenomenal mengemas 34 gol plus 4 assist!
Penampilan ciamik Nunez bersama panji Benfica ini tentu saja tak lepas dari pengamatan Forlan yang juga mantan bintang Timnas Uruguay.
Baca Juga: Newcastle Siap Gelontorkan Setengah Triliun untuk Daratkan Nabil Fekir
Forlan mengaku sangat terkesan dengan penampilan Nunez. Ia mengaku salut kepadanya karena bisa menjaga ketajamannya baik di kancah domestik maupun Eropa.
"Saya pikir Darwin adalah pemain yang sangat bagus. Dia anak baik yang bermain sangat bagus di Benfica dan menikmati musim yang fantastis," ucap Forlan kepada Breaking the Lines, sebagaimana dimuat Tribal Football, Selasa (31/5/2022).
“Bukan hanya Liga Portugal di mana ia bermain bagus, tetapi juga di Liga Champions, di mana ia mencetak enam gol musim ini dan membantu membawa Benfica ke perempatfinal," lanjut pria 43 tahun itu.
"Untuk Manchester United, dia adalah pemain yang memiliki banyak potensi dan dia bisa cocok di Old Trafford. Saya mendukungnya gabung United!" seru Forlan.
"Tapi yang jelas, setiap orang perlu memiliki kesabaran. Dia tidak akan menjadi rekrutan yang buruk untuk Manchester United dan akan menyenangkan melihatnya di sana."
Baca Juga: CEO Inter Milan Konfirmasi Ivan Perisic Hijrah ke Liga Inggris
"Ini adalah klub yang memberi Anda waktu, yang membuat Anda merasa nyaman dan seolah-olah Anda berada di tempat yang akrab. Sangat nyaman dan menyenangkan. Akan sangat spektakuler jika ia bermain untuk Manchester United," tukas Forlan.
Darwin Nunez sendiri masih terikat kontrak hingga 2025 bersama Benfica.