Suara.com - Mesut Ozil menjalani jadwal padat sepanjang akhir Mei 2022 ini, di mana ia menjalani beragam aktivitas di dua negara, Indonesia dan Prancis, dalam kurun waktu kurang dari sepekan.
Nama Mesut Ozil belakangan menjadi perbincangan di kalangan pecinta sepak bola Tanah Air, menyusul kedatangannya ke Indonesia.
Pemain yang pernah dikaitkan dengan RANS Cilegon FC ini, mengunjungi Indonesia dalam tugasnya sebagai Brand Ambassador sebuah merek peralatan olahraga.
Diketahui dari unggahan di media sosialnya, pemain yang kini membela Fenerbahce itu menjejakkan kakinya di Indonesia pada 24 Mei 2022.
Baca Juga: 5 Kali Juarai Liga Champions, Modric Resmi Perpanjang Kontrak dengan Madrid
Pasca tiba di Indonesia, Ozil menjalani serangkaian aktivitas yang berkaitan tugasnya sebagai Brand Ambassador, di mana ia melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR).
Di sela-sela tugasnya sebagai Brand Ambassador, Ozil mencoba mencicipi makanan khas Indonesia dan berkunjung ke orang-orang penting seperti Kedubes Turki dan Menparekraf, Sandiaga Uno.
Pada Jumat (27/5), Ozil yang beragama Islam, tak lupa melakukan kewajiban dengan menunaikan Salat Jumat di Masjid Istiqlal.
Diketahui dari laman Instagram-nya, kunjungan dan ibadah yang ia lakukan di Istiqlal itu menjadi agenda terakhirnya di Indonesia.
Setelahnya, Ozil tak langsung kembali ke Turki. Malahan, ia memilih terbang ke Prancis untuk menonton mantan timnya, Real Madrid, di final Liga Champions dan juga hadir di Formula 1 GP Monaco.
Baca Juga: Deretan Kemenangan Real Madrid di Liga Champions, Pegang Juara Terbanyak!
Berkunjung ke Prancis
Setelah menuntaskan agendanya di Indonesia, Mesut Ozil melanjutkan perjalanannya ke Prancis untuk menghadiri dua ajang olahraga terakbar.
Dua ajang olahraga itu yakni final Liga Champions 2021/2022 antara Liverpool vs Real Madrid dan balapan mobil ternama, Formula 1, di GP Monaco.
Ozil nampak hadir di final Liga Champions setelah dirinya mengunggah foto tengah duduk di tribun penonton di Stade de France, tempat penyelenggaraan final yang berlangsung pada 28 Mei 2022 waktu Prancis.
Setelah laga final dilangsungkan dan dimenangkan oleh mantan timnya itu, Ozil melanjutkan perjalanannya ke Monaco untuk menonton Formula 1 pada tanggal 29 Mei 2022.
Saat balapan digelar, Ozil telah nampak berada di tengah lautan manusia di Circuit de Monaco yang merupakan sirkuit di jalanan kota Monte Carlo dan La Condamine.
Ajang Formula 1 GP Monaco yang dimenangi oleh Sergio Perez itu pun menjadi kunjungan terakhir Ozil dalam satu pekan padat yang ia jalani di Indonesia dan Prancis. [Felix Indra Jaya]