Egy Maulana Vikri Resmi Tinggalkan FK Senica, Pindah ke Mana?

Egy Maulana Vikri telah memutus kontraknya di FK Senica sejak satu bulan lalu.
Suara.com - Egy Maulana Vikri resmi meninggalkan FK Senica. Hal itu disampaikan langsung oleh agennya, Dusan Bogdanovic ketika dihubungi Suara.com, Sabtu (28/5/2022).
Dusan Bogdanovic mengonfirmasi bahwa Egy Maulana Vikri sudah tak lagi terikat kontra dengan FK Senica bahkan sebelum klub berjuluk Záhoráci itu terdegradasi dari kasta tertinggi Liga Slovakia atau Liga Fortuna.
Kepada Suara.com, Dusan mengirim tautan berupa link berita dari media nasional yang mengabarkan Egy Maulana Vikri telah resmi meninggalkan FK Senica.
Meski demikian, belum di ketahui ke mana Egy Maulana Vikri akan berlabuh. Ketika ditanya klub baru winger timnas Indonesia itu, Dusan tidak menjawab.
Baca Juga: Timnas U-17 Dibantai 6 Gol, Warganet Uzbekistan: Kalian Melawan Korea Utara U-23 Hari Ini!
FK Senica harus terdepak dari Liga Fortuna karena tidak mendapatkan lisensi sebagai klub profesional dari otoritas Liga Slovakia, sebagaimana melansir laman resmi Asosiasi Sepak Bola Slovakia (SFZ), Sabtu (27/5/2022).
Lisensi klub profesional FK Senica sejatinya sudah dicabut sejak April lalu menyusul masalah keuangan yang membelit klub. Namun, FK Senica mengajukan banding Badan Lisensi Asosiasi Sepak Bola Slovakia.
Kini, banding itu resmi ditolak dan SFZ memastikan FK Senica tidak bisa berlaga di Liga Fortuna untuk musim 2022/2023.
"Keputusan hari ini dari badan banding otoritas perizinan adalah final dan tidak dapat diajukan banding," demikian pernyataan SFZ.
Lebih jauh, SFZ akan menggelar rapat Presidium ULK untuk menentukan klub mana yang akan menggantikan posisi Fk Senica di Liga Fortuna.
Baca Juga: Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
FK Senica yang terseok-seok musim ini karena masalah finansial cuma mampu finis di posisi ketujuh musim reguler Liga Fortuna. Hal itu membuat mereka harus berjuang di Grup Degradasi.