3 Striker Haus Gol yang Diacuhkan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 27 Mei 2022 | 19:58 WIB
3 Striker Haus Gol yang Diacuhkan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
Pesepakbola Bali United, Ilija Spasojevic. [ANTARA FOTO/Fikri Yusuf]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut deretan striker haus gol yang diacuhkan dan tak dipanggil pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong jelang FIFA Matchday melawan Bangladesh.

Timnas Indonesia akan kembali beraksi dengan menjalani laga uji coba melawan Bangladesh pada Rabu (1/6/2022) mendatang.

Jelang laga uji coba itu, Shin Tae-yong selaku pelatih memanggil 29 pemain untuk menjalani pemusatan latihan dalam menghadapi laga ini.

Dari 29 nama yang dipanggil, sebagian besar adalah muka-muka lama yang pernah berseragam Timnas Indonesia, baik di tim U-23 maupun di tim senior.

Kejutan terjadi dengan kembalinya Stefano Lilipaly yang dipanggil Shin Tae-yong. Ia kembali dipanggil setelah terakhir kali membela Timnas Indonesia pada 2019 silam.

Kejutan lainnya datang dari dipanggilnya Dimas Drajad. Pemanggilan ini menjadi pemanggilan perdana bagi penyerang Tira Persikabo ke tim senior.

Hadirnya Dimas Drajad seakan menjawab kritik netizen akan lini depan yang tumpul, mengingat dirinya salah satu pemain lokal yang mampu mencetak dua digit gol di Liga 1 musim lalu.

Meski penyerang tajam sekelas Dimas Drajad dipanggil, nyatanya Shin Tae-yong tetap mendapat sorotan karena mengabaikan pemanggilan ke para penyerang subur Indonesia lainnya.

Setidaknya, ada beberapa penyerang subur yang diacuhkan Shin Tae-yong dan tak dipanggil jelang FIFA Matchday melawan Bangladesh nanti.

Baca Juga: 5 Pemain Timnas Indonesia U-19 yang Berpotensi Dilirik Klub Eropa di Turnamen Toulon, Winger Persija Salah Satunya

 Siapa saja para penyerang subur itu? Berikut daftarnya:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI