Sandy Walsh OTW ke Bandung, Gabung Timnas Indonesia Jelang Lawan Bangladesh?

Arif Budi Suara.Com
Kamis, 26 Mei 2022 | 19:10 WIB
Sandy Walsh OTW ke Bandung, Gabung Timnas Indonesia Jelang Lawan Bangladesh?
Foto terkini Sandy Walsh. [Sandy walsh / Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain keturunan Indonesia, Sandy Walsh masih berada di tanah air. Terbaru, pemain KV Mechelen ini mengabarkan sedang menuju ke Bandung.

Melalui Instagram Stories miliknya pada Kamis (26/5/2022), Sandy Walsh membagikan video sedang dalam perjalanan di dalam mobil. Ia menyebut tujuannya adalah pergi ke Bandung.

"Pemberhentian selanjutnya Bandung," tulis narasi Sandy Walsh di postingannya.

Hal tersebut lantas memunculkan pertanda akankah pemain berusia 27 tahun ini bakal bergabung timnas Indonesia. Sebab, skuad Garuda Muda juga dikabarkan akan menuju ke Bandung untuk berlatih.

Baca Juga: Stadion GBLA Jadi Kandang Persib untuk Liga 1 2022/2023

Sandy Walsh otw ke Bandung. (Instagram/sandywalsh)
Sandy Walsh otw ke Bandung. (Instagram/sandywalsh)

Pasalnya timnas Indonesia akan menghadapi Bangladesh di FIFA Matchday. Nah, pertandingan tersebut akan digelar di Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Sebelumnya Ketum PSSI, Mochamad Iriawan juga menyebutkan 29 pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong akan menuju ke Bandung pada 27 Mei ini.

"Sebanyak 29 pemain timnas Indonesia yang dipanggil merupakan pilihan dari pelatih Shin Tae-yong. Mereka akan berlatih di Jakarta terlebih dahulu sebelum berangkat ke Bandung pada 27 Mei mendatang,” ucapnya dikutip dari situs resmi PSSI.

Sementara itu, kabar baiknya lagi Jordi Amat kini sudah tiba kembali di Indonesia. Hal ini menandakan peluang skuad Garuda akan memakai pemain keturunan jika proses naturalisasi rampung tepat waktu.

Selain itu, pemain Ipswich Town Elkan Baggott juga sudah tiba di Indonesia. Berbeda dengan Jordi Amat dan Sandy Walsh, pemain berusia 19 tahun ini masuk dalam daftar skuad yang dipanggil oleh Shin Tae-yong.

Baca Juga: Adilson Maringa Bidik Gelar Juara Bersama Arema FC di Liga 1 2022/2023

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI