Suara.com - Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi partai penting dan seru melawan Malaysia dalam perebutan medali perunggu SEA Games 2021 di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/5/2022) sore. Duel ini diprediksi bakal menarik mengingat ada adu gengsi di dalamnya.
Seperti diketahui, duel Timnas Indonesia vs Malaysia dibumbui rivalitas di dalamnya. Pertandingan bertajuk derby Melayu ini biasanya panas di dalam maupun luar lapangan.
Namun, Timnas Indonesia datang dengan kondisi tidak sempurna. Setidaknya bakal ada empat pemain yang absen saat berhadapan dengan Malaysia.

Mereka adalah Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, dan Firza Andika. Tiga pemain ini harus menjalani hukuman kartu merah usai laga melawan Thailand di babak semifinal, Kamis (19/5/2022).
Satu pemain yang kemungkinan besar bakalan absen adalah Egy Maulana Vikri. Pemain bernomor punggung 10 itu mengalami cedera saat Timnas Indonesia U-23 kalah melawan Thailand.
Kondisi tersebut semakin diperparah dengan tidak hadirnya Elkan Baggott. Bek keturunan Indonesia-Inggris itu tidak bisa hadir dilaporkan karena sedang mengalami cedera.
Kondisi itu membuat Timnas Indonesia U-23 krisis pemain. Pelatih Shin Tae-yong harus memutar otak meramu timnya agar bisa menundukkan Malaysia.

Total hanya tersisa 15 pemain di dalam skuad, di mana hanya akan ada empat duduk di bangku cadangan. Dari ke-15 pemain itu dua merupakan penjaga gawang.
Untungnya, Shin Tae-yong bisa tetap menurunkan komposisi sesuai dengan strategi yang sering diterapkannya. Masalahnya, juru formasi asal Korea Selatan itu bakalan minim pengganti di tengah pertandingan melawan Malaysia.
Baca Juga: Alasan Shin Tae-yong Sering Menurunkan Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh di SEA Games 2021
Ernando Ari besar kemungkinan tetap berada di bawah mistar gawang. Ia akan dibantu oleh empat bek dalam penjaga pertahanan oleh Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, dan Alfeandra Dewangga.