Suara.com - Wasit pemimpin laga timnas Indonesia U-23 vs Thailand di SEA Games 2021 menjadi sorotan. Akun Instagramnya sempat diserbu netizen tanah air dan kini sudah tidak bisa ditemukan.
Timnas Indonesia U-23 mengalami kekalahan tipis dari Thailand pada semifinal SEA Games 2021. Tim asuhan Alexandre Polking berhasil menang tipis 1-0.
Gol semata wayang Thailand di laga ini dicetak oleh Weerathep Pomphan pada extra tima atau babak tambahan waktu. Hal itu membuat tim Gajah Perang Muda memastikan satu tiket ke final SEA Games 2021.
Nah, pertandingan timnas Indonesia U-23 vs Thailand juga menjadi sorotan karena wasit pemimpin laga dianggap kurang fair. Wasit tersebut adalah Yahya Ali Almulla dari Uni Emirate Arab.
Baca Juga: Hitung-hitungan Manchester City Bisa Juara Liga Inggris Musim Ini
Puncak kekesalan publik tanah air terhadap wasit asal UEA itu ketika Ricky Kambuaya, Firza Andika dan Rahmat Irianto. Sedangkan satu pemain Thailand yang mendapat kartu merah yakni, Gabriel Widersjoe.
Alhasil akun Instagram Yahya Ali Almulla sempat disebarkan oleh netizen Indonesia. Tidak lama kemudian akunnya langsung diserang oleh warganet tanah air.
Para netizen meluapkan kekesalannya di kolom komentar postingan terakhir wasit tersebut. Nah, dari pantuan, ternyata akun Instagramnya tak bertahan lama dan hilang.
Terlepas dari itu, timnas Indonesia U-23 masih punya kesempatan untuk meraih medali perunggu. Sementara Thailand melaju ke final menghadapi Vietnam atau Malaysia.
Baca Juga: Pelatih Madura United Fabio Lefundes Benahi Taktik dan Fisik Pemain Jelang Liga 1