Tidak ada gol tambahan lagi hingga pertandingan selesai. Padahal, Thailand kehilangan satu pemain setelah diganjar kartu merah di menit-menit akhir pertandingan yang memang berjalan keras.
Begitu juga dengan kubu Indonesia yang harus kehilangan Rachmat Irianto, Firza Andika dan Ricky Kambuaya karena kartu merah.
Sementara untuk hasil pertandingan, Skor 1-0 bagi Thailand bertahan hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan.
Susunan pemain
Timnas Indonesia U-23: Ernando Ari; Rachmat Irianto, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga (Firza Andika 102'); Marselino Ferdinan (Syahrian Abimanyu 63'), Marc Klok, Ricky Kambuaya; Witan Sulaeman (Saddil Ramdani 63'), Irfan Jauhari (Muhammad Ridwan 89'), Egy Maulana Vikri (Ronaldo Kwateh 89').
Pelatih: Shin Tae-yong.
Thailand: Kawin Thamsatchanan; Nakin Wisetchat (Mate Sarakum 110'), Jonatan Khemdee, Chonnapat Buaphan, Airfan Doloh (Jaturapat Sattham 100'); Worachit Kanitsribumphen (Nakorn Noomchansakool 110'), Benjamin James Davis, Weerathep Pomphan; Chapipat Supanpasuch, Korawich Tasa, Ekanit Panya.
Pelatih: Alexandre Polking.
Baca Juga: Cicipi Makanan Indonesia, Sandy Walsh Colek Jordi Amat yang Kepedasan