Nottingham Forest, Tim Legendaris yang Kian Dekat Kembali ke Liga Inggris

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 18 Mei 2022 | 13:28 WIB
Nottingham Forest, Tim Legendaris yang Kian Dekat Kembali ke Liga Inggris
Arsip - Gelandang Nottingham Forest Ryan Yates merayakan keberhasilan timnya memenangkan pertandingan melawan Huddersfield Town pada babak kelima Piala FA di Stadion City Ground, Nottinhamshire, Inggris, Senin (7/3/2022). (ANTARA/Action Images via Reuters/PAUL CHILDS)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nottingham Forest kian dekat menggapai mimpi untuk kembali ke 'habitat' asli mereka yakni Liga Inggris setelah melaju ke final final playoff Championship.

Klub yang sempat jadi raksasa Liga Inggris itu melaju ke final playoff Championship setelah mengalahkan Sheffield United lewat adu penalti pada Rabu (18/5/2022).

Nottingham Forest kalah 1-2 pada leg kedua semifinal sehingga agregat menjadi 3-3 dan laga dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu.

Tak ada tambahan gol tercipta di perpanjangan waktu hingga pertandingan berlanjut ke babak adu penalti di mana Forest menang 3-2 di City Ground setelah kiper Brice Samba memblok tiga tendangan.

Baca Juga: Jurgen Klopp Tak akan Galau Andai Liverpool Gagal Quadruple

Penyelamatan terakhir yang dilakukannya memicu pendukung tuan rumah masuk lapangan untuk merayakan kemenangan timnya.

Di babak final playoff Championship, Nottingham Forest akan berhadapan dengan Huddersfield yang kali terakhir berlaga di Premier League pada 2019.

Jika berhasil mengalahkan Huddersfield, Nottingham Forest untuk pertama kalinya akan kembali ke divisi teratas Liga Inggris dalam 23 tahun terakhir.

Kali terakhir juara Eropa dua kali itu bermain di Premier League adalah pada 1999.

Laga final playoff antara Nottingham Forest vs Huddersfield akan berlangsung di Stadion Wembley pada 29 Mei mendatang.

Baca Juga: Prediksi Southampton vs Liverpool: The Reds Wajib Menang!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI