Suara.com - Hasil imbang kontra West Ham United membuat Manchester City harus menunggu hingga pekan terakhir untuk melihat apakah mereka mampu meraih gelar juara Liga Inggris 2021/2022. Meski demikian, Pep Guardiola tidak cemas.
Manchester City berpeluang mengunci gelar juara Liga Inggris ketika bertandang ke markas West Ham United dalam laga pekan ke-37 di Stadion London, Minggu (15/5/2022) malam WIB.
Namun, pertandingan tak sesuai rencana Pep Guardiola. Manchester City tertinggal dua gol lebih dulu sebelum menyamakan kedudukan jelang pertandingan berakhir.
Hasil itu membuat The Citizen untuk sementara unggul empat poin dari Liverpool. Namun, The Reds bisa memperkecil selisih menjadi satu poin lantaran baru akan memainkan laga pekan ke-37 kontra Southampton pada 18 Mei mendatang.
Baca Juga: Tundukkan Chelsea Lewat Adu Penalti, Liverpool Juara Piala FA
Situasi ini menjadi tekanan tersendiri untuk Manchester City. Mereka harus menunggu hingga pekan terakhir untuk memastikan gelar juara Liga Inggris keempatnya dalam lima tahun terakhir.
"Kami harus bersabar dan ya kami lebih suka menang, [tetapi] hasil imbang ini [tak mengubah] bahwa [gelar juara] masih berada di tangan kami," ujar Pep Guardiola dikutip dari BBC Sport, Senin (16/5/2022).
"Kami akan coba memenangkan gelar bersama keluarga kami."
Manchester City akan memainkan laga terakhir kontra Aston Villa di mana manjaer tim tersebut merupakan Steven Gerard yang notabene adalah legenda Liverpool. Di sisi lain, Liverpool bakal memainkan laga terakhirnya kontra Wolves.
"Kami tidak berharap untuk memenangkan gelar dengan tiga, empat atau lima pertandingan tersisa. Kami dan Liverpool menjalani musim yang luar biasa," ujar Pep.
Baca Juga: Liverpool Juara FA Cup, Alexander-Arnold Menangkan Semua Trofi Level Klub
"Kami tak akan fokus pada pihak lain, kami sekarang hanya mencoba memenangkan pertandingan kami. Saya cukup yakin Stadion Etihad akan penuh [di laga terakhir] dan mereka akan mendukung kami," pungkasnya.