Suara.com - Timnas Indonesia U-23 langsung mengalihkan fokus dan bersiap menghadapi dua pertandingan sisa babak penyisihan Grup A SEA Games 2021 usai menang 4-1 atas Timor Leste, Selasa (10/5/2022).
Duel timnas Indonesia vs Timor Leste dalam matchday kedua Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam itu dimenangkan tim Garuda Muda dengan skor 4-1.
Gol-gol timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan tersebut dilesakan Egy Maulana Vikri (15’), Witan Sulaeman (52’, 76’) dan Fachruddin Aryanto (58’). Sementara Timor Leste cuma mampu membalas lewat satu gol yang dilesakan Mouzinho pada menit ke-68.
Kemenangan ini samak sekali tak menggaransi timnas Indonesia U-23 bisa lolos ke semifinal SAE Games 2021. Tim asuhan Shin Tae-yong untuk sementara masih tertahan di peringkat empat klasemen.
Timnas Indonesia baru mengumpulkan tiga poin dari dua pertandingan, terpaut satu poin dengan Filipina dan Vietnam yang duduk di tempat kedua dan ketiga, serta empat poin dari Myanmar di puncak klasemen.
Shin Tae-yong mengaku senang dengan kemenangan Indonesia atas Timor Leste. Namun, dia kurang puas karena skuad Garuda Muda cuma mampu menang dengan skor 4-1 di tengah sengitnya persaingan lolos ke fase knockout.
“Saya senang dengan kemenangan hari ini. Namun, saya tidak sepenuhnya puas dengan skor pertandingan. Sebab, kami harus bersaing ketat dengan tim lain," kata Shin Tae-yong dikutip dari The Thao 247, Rabu (11/5/2022).
Kemenangan atas Timor Leste pun jadi titik tolak kebangkitan timnas Indonesia U-23 pasca kalah telak 0-3 dari Vietnam dalam matchday pertama Grup A SEA Games 2021.
Kini, Shin Tae-yong dan anak latihnya tak mau berlama-lama merayakan kemenangan atas Timor Leste. Mereka langsung mengalihkan fokus guna menyapu kemenangan di dua laga sisa kontra Filipina dan Myanmar.
Baca Juga: Libas Timor Leste 4-1, Timnas Indonesia U-23 Kembali Bangkit
"Kami siap bermain melawan Filipina dan Myanmar. Kekuatan kami juga bagus karena pemain tidak mengalami cedera serius," tegas Shin Tae-yong.
Indonesia dijadwalkan menghadapi Filipina dalam matchday ketiga Grup A SEA Games 2021 pada Jumat (13/5/2022) dan Myanmar dua hari berselang.