McLaren, dengan Lando Norris dan Daniel Ricciardo, juga akan berharap meraup poin di Miami.
Tiket menonton balapan di Miami terjual habis, dengan 240.000 penonton diperkirakan hadir selama tiga hari dan 82.500 di antaranya memadati tribun pada Minggu di saat penyelenggara menjanjikan mendatangkan sejumlah selebritas dan tontonan dengan atmosfer Super Bowl.
Untuk menghadirkan suasana Miami, penyelenggara juga menciptakan tiruan marina dengan yacht yang bersandar di atas lantai yang didesain sedemikian rupa untuk terlihat seperti dermaga untuk kamera televisi.
"Miami akan menjadi pengalaman baru bagi kami semua, bagi komunitas membalap, bagi fan di luar sana yang melihatnya," kata Hamilton.