4 Pemain Kunci yang Bawa Real Madrid Juara Liga Spanyol 2021/22

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 01 Mei 2022 | 14:30 WIB
4 Pemain Kunci yang Bawa Real Madrid Juara Liga Spanyol 2021/22
Para pemain Real Madrid berfoto dengan Piala Liga Spanyol pada akhir pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Real Madrid dan Espanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Sabtu (30/4/2022). [Gabriel BOUYS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Real Madrid menyegel gelar juara Liga Spanyol 2021/22 lebih cepat dari perkiraan. Los Blancos memastikan diri menjadi kampiun di pekan ke-34.

Kepastian ini didapatkan usai menghajar Espanyol 4-0 pada laga di Santiago Bernabeu, Sabtu (30/4/2022) malam WIB. Tambahan tiga poin bikin posisi Madrid di puncak klasemen tak lagi bisa dikejar lawan-lawannya.

Madrid kini mengoleksi 81 poin, unggul 17 poin dari Sevilla dan 18 poin dari Barcelona. Jarak ini tidak mungkin lagi dikejar dengan sisa 4 pertandingan musim ini.

Bagi Madrid sendiri, ini merupakan gelar Liga Spanyol ke-35 yang mereka raih. Madrid berpeluang mengawinkan gelar ini dengan trofi Liga Champions.

Tak hanya itu, gelar ini punya catatan spesial buat Carlo Ancelotti yang membuat sejarah sebagai manajer pertama yang mampu menjadi juara di lima liga top Eropa.

Sebelum Real Madrid, Carlo Ancelotti menjadi juara bersama AC Milan (Serie A 2003/04), Chelsea (Liga Inggris 2009/10), Paris Saint-Germain (Ligue 1 2012/13), dan Bayern Munich (Bundesliga 2016/17).

Selain peran Ancelotti yang ciamik di kursi kepelatihan, keberhasilan Real Madrid menjadi kampiun Liga Spanyol musim ini juga tidak terlepas dari pemain-pemain kunci. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya.

1. Thibaut Courtois

Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois. [Shutterstock]
Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois. [Shutterstock]

Penampilan kokoh kiper asal Belgia ini di bawah mistar menjadi salah satu faktor penting keberhasilan Madrid menyegel gelar juara.

Baca Juga: Real Madrid Juara Liga Spanyol, Konferensi Pers Carlo Ancelotti Diganggu Sang Istri

Courtois selalu tampil di 34 pertandingan Liga Spanyol musim ini dengan mencatatkan 14 kali clean sheet. Penampilan apik ini yang membuat pertahanan Madrid menjadi lebih solid.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI