
3. Robin van Persie
Mantan striker Manchester United ini pernah dikaitkan dengan Persija Jakarta tepatnya pada 2019 dan dikonfirmasi oleh Ferry Paulus yang terang-terangan ingin mendatangkan sang pemain.
Namun Van Persie enggan gabung Persija, setelah musim 2018-2019 berakhir sang pemain memilih pensiun dari profesinya sebagai pesepak bola profesional.

4. Zlatan Ibrahimovic
Kalteng Putra sempat menghebohkan jagat sepak bola Indonesia dengan rumor yang menyebut ingin mendatangkan Zlatan Ibrahimovic.
Saat itu Kalteng Putra berstatus sebagai tim promosi Liga 1 2019 dan pada akhirnya Ibrahimovic tak kunjung datang setelah memilih kembali bergabung dengan AC Milan.
![Diego Forlan saat masih bermain untuk Manchester United pada 2003. [AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/08/70441-diego-forlan.jpg)
5. Diego Forlan
Arema FC sempat menjadi buah bibir penikmat sepak bola Tanah Air di tahun 2017 setelah disebut ingin mendatangkan Diego Forlan.
Peluang mereka disebut cukup besar karena Forlan saat itu bermain di kompetisi Asia bersama Mumbai City FC di India.
Namun pada akhirnya Arema FC mengganti posisi Forlan dengan pemain lain, yakni Juan Pablo Pino, dan transfer pemain Uruguay ke Malang gagal.