Suara.com - Bek muda Persija Jakarta, Ilham Rio Fahmi telah menjalani debut bersama Timnas Indonesia U-23. Tepatnya, dalam training camp (TC) Timnas U-23 di Korea Selatan.
Ilham Rio mendapatkan kesempatan debut dalam laga uji coba. Momentum indah itu terjadi dalam uji coba perdana kontra Andong University di Haemaji Football Field (21/4/2022).
Rio masuk sebagai pemain pengganti menggantikan rekan setim di Persija, Firza Andika. Pemain 20 tahun itu berhasil menbantu mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 4-2.

Meski hanya partai uji coba, Rio tetap bersyukur bisa tampil di level timnas nasional. Terlebih lagi dalam laga kedua, kontra Pohang Steelers di Stadion Steel Yard, Pohang (23/4/2022), ia bermain sebagai strarter.
Bermula di bek kiri kemudian digeser ke posisi regulernya sebagai bek kanan. Penampilannya pun cukup memuaskan Pelatih Shin Tae-yong.
"Alhamdulillah saya sangat bersyukur dan bangga dikasih kesempatan bermain oleh pelatih. Ini ibarat mimpi yang menjadi sebuah kenyataan," kata Rio dilansir dari laman Persija, Selasa (26/4/2022).
"Pastinya sangat bersyukur. Tapi tentunya belum puas karena ini masih awal dari perjalanan saya dan masih banyak mimpi yang harus diraih," sambungnya.
Pemain asal Banjanegara itu pun bersyukur rekan-rekan yang lain menerimanya dengan baik. Padahal, Rio anak baru di timnas Indonesia.
“Adaptasi alhamdulillah lancar. Teman-teman di sini baik dan welcome semua walaupun saya baru masuk ke timnas. Teman-teman sangat baik dan saling support satu sama lain,” terangnya
Baca Juga: Cari Solusi untuk Kendala Naturalisasi Pemain Keturunan, PSSI Temui Kedubes Belanda
Sementara itu, Rio pun mengatakan tak menemui kendala dalam hal teknis. Instruksi pelatih Shin Tae-yong mampu ia pahami dengan jelas.