Persiapan Arema FC Hadapi Liga 1 2022/23 Lebih Terukur

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 25 April 2022 | 17:05 WIB
Persiapan Arema FC Hadapi Liga 1 2022/23 Lebih Terukur
Media Officer Arema FC, Sudarmaji. [ANTARA/HO-Arema FC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Arema FC menyambut positif rencana PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk menggelar kick off Liga 1 2022/23 pada 27 Juli mendatang.

Kepastian kick-off Liga 1 musim depan tersebut disyukuri oleh manajemen Arema FC karena periapan tim bisa terukur.

“Pada prinsipnya Arema FC selalu siap dengan jadwal dimulainya kompetisi. Termasuk dengan rencana PSSI dalam menggulirkan kompetisi Liga 1 2022 pada 27 Juli mendatang,” kata Sudarmaji, media offiser Arema FC.

Media Officer Arema FC Sudarmaji [Foto: ANTARA]
Media Officer Arema FC Sudarmaji [Foto: ANTARA]

“Apa yang dilakukan oleh Arema FC termasuk perekrutan pemain merupakan fase persiapan dalam menyambut kompetisi,” sambungnya dikutip laman Liga Indonesia Baru, Senin (25/4/2022).

Baca Juga: Persija Kembali Lepas Pemain, Kali Ini Giliran Marco Motta

Arema FC terus mematangkan persiapan mereka menghadapi kompetisi musim depan usai memperpanjang kontrak pelatih Eduardo Almeida dan beberapa pemain pilar musim lalu.

Saat ini, Arema FC aktif mencari pemain dengan target membangun kedalaman skuad. Skuad berjuluk Singo Edan akan menggelar latihan perdana pada pertengahan Mei mendatang.

“Melihat estimasi waktu yang ada, kami rasa tentu federasi juga sudah mempertimbangkan waktu persiapan klub dalam menyambut kompetisi Liga 1 2022,” jelas Sudarmaji.

Selain rencana kick off kompetisi Liga 1 2022/2023, PSSI dan LIB juga berencana menggelar turnamen pramusim sebagai ajang pemanasan bagi klub sebelum kompetisi dimulai.

Baca Juga: Kontrak Diperpanjang, Victor Igbonefo Siap Balas Kepercayaan Persib Bandung

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI