Suara.com - Klub K League 2, Ansan Greeners dikabarkan bimbang untuk melepaskan Asnawi Mangkualam ke timnas Indonesia U-23 yang akan tampil di SEA Games 2021.
Sebelumnya dikabarkan bahwa Asnawi Mangkualam merupakan salah satu pemain yang pasti akan bergabung ke skuad Garuda Muda di SEA Games 2021 mendatang. Hal itu diketahui dari pernyataan PSSI Mochamad Iriawan.
"Kami inginkan sisa pemain yang di luar. Yang sudah pasti itu Witan, Egy dan Asnawi Mangkualam. Yang belum pasti Saddil, Baggott dan Arhan, ini kami masih komunikasi," kata Iriawan saat ditemui di sela acara HUT PSSI ke-92, Selasa (19/4/2022).
Kendati begitu, Ansan Greeners mengaku bahwa bimbang untuk melepaskan pemain berusia 22 tahun ini. Ada beberapa alasan mengapa tim berjuluk Green Wolves itu berat hati melepas Asnawi.
Baca Juga: 3 Alasan AC Milan akan Gagal Juara Liga Italia
Sebab, Asnawi adalah salah satu pemain asing yang kini tersedia di Ansan Greeners. Pemain asing lainnya, Thiago mengalami cedera dan harus absen delapam minggu.
Pelatih Cho Min-kook juga mulai menaruh kepercayaan terhadap Asnawi akhir-akhir ini. Ia bahkan dipuji dalam pertandingan terakhir melawan Daejon Hana Citizen.
Maka dari itu, Ansan Greeners mengaku bimbang untuk melepaskan Asnawi atau tidak. Padahal Shin Tae-yong juga telah meminta izin secar khusus dengan datang menemui petinggi klub.
"Ansan terganggu oleh permintaan untuk Asnawi. Jika melepaskannya, takut kekuatan melemah. Dan jika tidak melepaskannya, saya khawatir dengan pelatih Shin," tulis laporan media Korea Selatan, Chosun dikutip pada Senin (25/4/2022).
Adapun timnas Indonesia U-23 akan tergabung di Grup A SEA Games 2021. Skuad Garuda Muda akan melawan Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Baca Juga: Prediksi Sassuolo vs Juventus di Liga Italia: Skor, Head to Head dan Susunan Pemain