"Jadi terima kasih untuk semuanya, kepada para pendukung yang terus memperlihatkan dedikasi itu kepadanya karena saya tahu betapa besar itu artinya untuk dia," kata dia lagi.
Secara khusus Arteta juga menyebut Xhaka berperan besar dalam tim dengan banyaknya pemain muda yang didatangkan dan dipromosikan dari akademi.
Arteta yakin Xhaka akan memperlihatkan peran pemimpin dalam upaya Arsenal mencapai target-target di atas lapangan.
Kemenangan atas United mengantarkan Arsenal menembus empat besar klasemen dengan 60 poin, menggusur Tottenham Hotspur (57) yang baru bermain kemudian.
Arsenal selanjutnya bertandang ke markas West Ham United pekan depan dalam perburuan memperoleh tiket Liga Champions musim mendatang.
[Antara]