Live Streaming Arsenal vs Manchester United di Liga Inggris Malam Ini

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 23 April 2022 | 17:30 WIB
Live Streaming Arsenal vs Manchester United di Liga Inggris Malam Ini
Gelandang Manchester United Bruno Fernandes (kanan) gol pertama mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Arsenal di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada (2/12/2021). [OLI SCARFF / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Arsenal akan menjamu Manchester United dalam laga pekan ke-34 Liga Inggris 2021/2022 pada Sabtu (23/4/2022). Berikut link live streaming pertandingan tersebut.

Duel Arsenal vs Manchester United akan menjadi pembuka rangkaian pertandingan pekan ke-34 Liga Inggris. Laga ini akan bergulir di Stadion Emirates pukul 18.30 WIB.

Ini akan menjadi pertandingan penting bagi kedua tim. pasalnya, baik Arsenal dan Manchester United masih sama-sama berjuang dan berpeluang finis empat besar.

Arsenal selaku tuan rumah untuk sementara menduduki posisi lima klasemen dengan koleksi 57 poin dari 23 pertandingan. Mereka hanya kalah selisih gol dari Tottenham Hotspur di posisi keempat.

Sementara Manchester United menguntit Arsenal di posisi enam klasemen. Setan Merah terpaut tiga poin dari The Gunners tetapi sudah tampil 33 kali.

Sengitnya persaingan perebutan empat besar membuat Arsenal dan Manchester United dipastikan tak mau terpeleset di laga ini. Pasalnya, West Ham (52) di posisi ketujuh siap memanfaatkan peluang guna merangsek ke zona Liga Champions.

Arsenal dan Manchester United menatap laga ini dengan masalah yang sama. Keduanya kesulitan untuk menemukan konsistensi.

Merujuk 10 laga terakhir di semua kompetisi, Arsenal bisa dibilang memiliki hasil yang lebih baik dari Manchester United.

Tim asuhan Mikel Arteta memang sempat kalah tiga kali beruntun sebelum bangkit dengan menghajar rival sekota mereka, Chelsea di Liga Inggris pada Kamis (21/4/2022) lalu.

Baca Juga: Ralf Rangnick Dukung Erik ten Hag Sukses di Manchester United

Namun sebelum itu, Arsenal tercatat hanya kalah sekali dalam enam pertandingan sebelumnya. Bahkan jika mundur kebelakang, The Gunners sempat meraih enam kemenangan beruntun di liga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI